Liga Indonesia

PSSI Bantah Larang Evan Dimas dan Ilham Udin Pindah ke Selangor FA

Selasa, 19 Desember 2017 17:32 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Muhammad Adi Yaksa/Indosport.com
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan keterangan terkait kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Liga Malaysia. Copyright: © Muhammad Adi Yaksa/Indosport.com
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan keterangan terkait kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Liga Malaysia.

Titik terang menghampiri kepindahan Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn ke klub Liga Malaysia, Selangor FA. PSSI melalui Sekretaris Jenderal, Ratu Tisha Destria membantah telah melarang keduanya hijrah ke Negeri Jiran tersebut.

Tisha sebelumnya telah bertemu dengan perwakilan Evan dan Ilham, Mulyawan Munial di Kantor PSSI, Grand Rubina, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/17). Kedua belah pihak sepakat untuk mencarikan solusi terhadap masa depan Evan dan Ilham.

Tisha melanjutkan, PSSI hanya tidak ingin kedua pemain tersebut terhambat membela Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 yang bakal bersiap untuk Asian Games 2018. Tidak hanya itu, rivalitas antar Indonesia dan Malaysia juga menjadi pertimbangan.

© Instagram/evhandimas
Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn. Copyright: Instagram/evhandimasEvan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn dua pemain Indonesia yang hijrah ke Selangor FA.

“PSSI tidak melarang. Tahun 2018 begitu spesial, di mana negara tempat pilihan. Contoh Ryuji Utomo, kita tidak konsen, dan dia sudah berkoordinasi dengan kita. Dalam perkembangan dan pertumbuhan industry, studi banding sudah dilakukan, Indonesia dan Malaysia punya rivalitas yang sangat tinggi,” ujar Tisha kepada wartawan.

“Apabila mereka harus keluar, dan pilihannya Malaysia yang memang 11-12 dengan insentitas area kompetisi kita ini,” katanya menambahkan.

© Muhammad Adi Yaksa/Indosport.com
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan keterangan terkait kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Liga Malaysia. Copyright: Muhammad Adi Yaksa/Indosport.comSekjen PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan keterangan terkait kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Liga Malaysia.

Tisha menjabarkan, PSSI tidak akan menyoalkan pesepakbola Indonesia untuk pindah ke luar negeri kecuali Malaysia. Bahkan, asosiasi sepakbola Indonesia tersebut mendukung apabila hijrah ke kompetisi yang tingkatannya ada di Liga 1.

“Tapi di sisi lain apabila misalnya pindah ke Jepang, Thailand, Spanyol, itu kita bisa menyesuaikan ritmenya, karea kualitas kompetisi di atas kita. Jadi gambaran itu. Bukan hal yang berupa perintah, kita beberkan masalahnya. Kepentingan panggil agen sehingga kita tahu, keluarlah gambaran-gambaran kita, sehingga dia tahu,” papar Tisha.

“Untuk ikut berkoordinasi dengan program yang dibuat PSSI. Itu yang kita sampaikan. Supaya dia memahami itu. Kepentingan federasi adalah kepentingan negara, karena kepentingan negara juga kepentingan masyarakat Indonesia, karena ini menjawab tantangan publik,” tutupnya.

169