Bola Internasional

Klub Asia Tenggara Ini Masih Lebih Hebat Ketimbang Man City

Minggu, 31 Desember 2017 14:02 WIB
Penulis: Isman Fadil | Editor: Abdurrahman Ranala
© ESPN FC
Lanexang United. Copyright: © ESPN FC
Lanexang United.

Manchester City memang tampil apik di Liga Primer Inggris dengan menorehkan 18 kemenangan beruntun di kompetisi domestik. Hal ini merupakan rentetan kemenangan beruntun terpanjang dalam sejarah Liga Primer Inggris.

Namun rekor rentetan kemenangan The Citizens masih kalah dari klub asal Laos, Lanexang United. Klub asal kota Vientiane itu meraih 19 kemenangan beruntun dari periode Mei hingga Oktober 2016.

Pada musim 2016, Lanexang pun menjadi juara Liga Laos dengan raihan 73 poin dari maksimal 78. Klub yang diarseiteki Leonardo Vitorino ini hanya sekali kalah sepanjang musim dengan keunggulan surplus 78 gol.

"Sama seperti Manchester City, kami mengenakan jersey bewarna biru, dikenal sebagai yang sering belanja pemain mahal. Kami juga memiliki pemain sayap cepat seperti Raheem Sterling dan striker sekelas Aguero," ujar mantan manajer Lanexang, Kaz Patafta dinukil dari ESPN FC.

Pencapaian Lanexang United bahkan mendapat perhatian dari presiden FIFA, Gianni Infantino yang menuliskan surat sebagai ucapan selamat atas pencapaian klub berjuluk Power of Million Elephant itu.

© INDOSPORT
Selebrasi skuat Manchester City usai memastikan diri lolos ke semifinal Carabao Cup. Copyright: INDOSPORTSelebrasi skuat Manchester City usai memastikan diri lolos ke semifinal Carabao Cup.

Selain Lanexang, Manchester City rupanya juga masih kalah untuk menyamai rekor Bayern Munchen sebagai klub dengan rekor kemenangan beruntun di lima liga besar Eropa. The Bavarians juga mencatatkan 19 kemenangan beruntun di musim 2013/14.

Menurut catatan UEFA, kemenangan beruntun terpanjang di Eropa masih dipegang oleh klub Benfica yang meraih 29 kemenangan berturut-turut dari tahun 1971 sampai 1973. Sementara untuk wilayah Inggris Raya, rekor dipegang Celtic dengan 25 kemenangan beruntun pada musim 2003/04.

497