Liga Indonesia

Sriwijaya FC Akan Launching Skuat Pada Pertengahan Januari 2018

Senin, 1 Januari 2018 21:15 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Prio Hari Kristanto
© Yuhariyanto/INDOSPORT
Caption Copyright: © Yuhariyanto/INDOSPORT
Caption

Skuat Sriwijaya FC musim 2018 nyaris rampung. Pelatih Rahmad Darmawan, hanya butuh satu pemain berposisi striker dan satu berposisi bek saja.

Saat dua pemain itu didapat, maka tim sudah 100 persen. Pelatih pun masih punya waktu selama dua pekan lagi. Oleh karena itu, manajemen PT Sriwijaya Optimis Mandiri berencana akan me-launching skuad musim 2018 pertengahan Januari.

“Pertengahan Januari nanti kita akan launching skuad SFC di Stadion Bumi Sriwijaya,” kata Direktur Marketing dan Promosi PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Nirmala Dewi, Senin, (1/1).

Menurut Nirmala Dewi, proses launching sendiri nanti akan dilakukan langsung oleh Presiden SFC, Dodi Reza Alex. Sang presiden SFC juga akan memperkenalkan jersey anyar Laskar Wong Kito musim depan.

Melihat animo masyarakat Sumsel yang begitu besar musim ini. Cek Wi, panggilan akrab Nirmala Dewi, memperkirakan jika fans yang datang ingin melihat skuad SFC dan jersey anyar Laskar Wong Kito akan mencapai ribuan orang.

© Instagram@pengamatsepakbola
Tim Memenuhi Kuota Pemain (Sriwijaya FC) Copyright: Instagram@pengamatsepakbolaTim Memenuhi Kuota Pemain (Sriwijaya FC)

Oleh karena itulah, manajemen PT SOM sengaja menggelar launching di Stadion Bumi Sriwijaya. Berbeda dengan musim lalu, acara launching di gelar di Mall Palembang Icon.

"Jadi tempat yang kita pilih di stadion, bukan di mall. Sekarang kita masih menggarap persiapan,  makanya waktunya belum bisa dipastikan secara jelas. Intinya launching tim segera akan kita laksanakan," pungkasnya.

109