Bola Internasional

Alves: Neymar Harus Keluar dari Bayang-bayang Messi

Selasa, 30 Januari 2018 11:06 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Abdurrahman Ranala
© Shaun Botterill/Getty Images
Dani Alves membisikkan sesuatu kepada Neymar yang menangis tersedu-sedu. Copyright: © Shaun Botterill/Getty Images
Dani Alves membisikkan sesuatu kepada Neymar yang menangis tersedu-sedu.

Penyerang Timnas Brasil, Neymar membuat rekor dunia dengan memecahkan rekor transfer 222 juta euro dengan pindah dari Barca ke PSG musim panas lalu. Neymar sudah mencetak 26 gol dalam 24 pertandingan di semua kompetisi bersama Les Parisiens.

Rekan satu tim Neymar di PSG dan Timnas Brasil, Dani Alves mendukung keputusan rekannya itu untuk meninggalkan Camp Nou. "Saya pikir dia besar bersama Messi sebagai pemain paling berpengaruh di dunia. Masalahnya, dia harus keluar dari bayang-bayangnya sedikit demi sedikit," kata Alves kepada FIFA.com.

"Bermain dengan seseorang yang unik seperti Leo adalah hal yang paling luar biasa. Tapi akan selalu ada keraguan di benak anda, bahwa apakah anda benar-benar memiliki kualitas atau itu hanya karena dia (Messi)," ujarnya.

© INDOSPORT
Neymar dan Dani Alves ketika masih memperkuat Barcelona. Copyright: INDOSPORTNeymar dan Dani Alves ketika masih memperkuat Barcelona.

Oleh karena itu, Alves menegaskan jika keputusan Neymar untuk hijrah dari barca adalah sesuatu yang tepat.  Alves juga mengatakan bahwa ia senang pernah bermain bersama orang Argentina tersebut. Namun cepat atau lambat, kami akan saling berhadapan. 

"Saya pikir Neymar punya kesempatan lebih baik untuk mencapai sesuatu secara individual. Itu penting untuk perkembangan Neymar sendiri dan tentu bagi Brasil dan jalannya sendiri," ungkapnya.

785