Kisah Sripun, Remaja Semarang yang Dipuja David Beckham

Rabu, 28 Maret 2018 22:41 WIB
Editor: Gerry Crisandy
 Copyright:
Sripun, Pemimpin Kecil dengan Misi Besar

Sripun adalah seorang remaja asal Semarang, Jawa Tengah. Ia merupakan siswi SMP Negeri 17 di Semarang. 

Sripun masih berusia 15 tahun, namun ia merupakan pemimpin di sekolahnya tersebut untuk gerakan mencegah perundungan atau bullying -- mencegah kekerasan di lingkungan belajar-mengajar.

Menurut data dari UNICEF, satu dari lima anak berusia 13-15 tahun di Indonesia pernah dibully. Totalnya, sekitar 18 juta anak pernah merasakan kerasnya perundungan. Bahkan satu dari tiga anak merasakan kekerasan fisik di lingkungan sekolah.

Sri merupakan anak yang pernah dibully, Sri dilibatkan bersama teman-temannya, termasuk anak yang pernah mejadi pelaku perundungan, untuk belajar bersama menciptakan sekolah bebas kekerasan.

4.9K