Bola Internasional

3 Bulan Jelang Piala Dunia 2018, Permintaan Jersey Buatan Indonesia Kalah dengan Negara Lain

Rabu, 28 Maret 2018 18:30 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Piala Dunia Rusia 2018. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Piala Dunia Rusia 2018.

Gelaran akbar Piala Dunia 2018 akan terselenggara kurang lebih tiga bulan lagi. Dan meski Indonesia tak ikut berlaga di Piala Dunia 2018, namun Indonesia diwakili oleh produk-produk buatan dalam negeri. 

Setidaknya, bola buatan Indonesia akan meramaikan perhelatan Piala Dunia 2018. Bola yang digunakan nanti berasal dari buatan tangan orang Indonesia yang dibuat di Majalengka, Jawa Barat.

Sebelumnya, produk bola dalam negeri ini dibuat berjumlah ratusan ribu dan harus bersaing dengan sejumlah negara besar lainnya, seperti Brasil dan Ceko.

Namun berbeda dengan bola, permintaan jersey atau kaos bola dari Indonesia belum mengalami peningkatan. Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API), Ade Sudrajat. 

22