Liga Indonesia

Bobotoh Cantik Sesalkan Kejadian di Kanjuruhan, dan Merasa Sanksi Tak Setimpal

Jumat, 20 April 2018 16:10 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Abdurrahman Ranala
© Grafis:Yanto/Indosport.com
Logo PSSI Copyright: © Grafis:Yanto/Indosport.com
Logo PSSI
Sanksi Komdis PSSI

Komdis PSSI pun akhirnya bertindak tegas dengan memberikan dua hukuman sekaligus kepada Arema FC. Sanksi tersebut berupa denda yang cukup besar dan penutupan tribun.

Dalam surat pertama bernomor 022/L1/SK/KD-PSSI/IV/2018 tentang kerusuhan suporter, Komdis memberikan denda sebesar Rp250 juta kepada Arema.

Sementara dalam surat kedua bernomor 023/L1/SK/KD-PSSI/IV/2018 tentang tingkah laku buruk panitia pelaksana pertandingan, Arema dijatuhkan denda Rp50 juta sekaligus harus menutup tribun stadion bagian timur.

Itu artinya, secara total, Arema akan menerima denda Rp300 juta. Untuk hukuman penutupan tribun sendiri akan berlaku dalam dua laga kandang ke depan, yakni saat menghadapi Persipura Jayapura (27 April 2018) dan PSM Makassar (31 Mei 2018).