Liga Indonesia

Belum Sebulan, Pertandingan Grup Timur Liga 2 Nyaris Adu Jotos

Selasa, 1 Mei 2018 03:33 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT/Ian Setiawan
Ketegangan pemain Blitar United (merah) dengan Persegres GU (kuning) Copyright: © INDOSPORT/Ian Setiawan
Ketegangan pemain Blitar United (merah) dengan Persegres GU (kuning)
Ketegangan Adalah Hal yang Normal

Sedangkan bagi Bonggo Pribadi, ketegangan seperti itu masih dalam tahap normal terjadi di sebuah pertandingan yang ketat dalam kompetisi.

"Masih dalam batas wajar, karena sama-sama ngotot ingin menang. Kalau saling pukul, baru itu tidak wajar. Namanya juga kompetisi," ungkap Pelatih Blitar United tersebut.

Blitar United memang gagal meraup kemenangan kedua secara beruntun, akibat gagal mengeksekusi penalti di menit akhir. Padahal, BU sempat memimpin lewat gol Hardani di menit 19, sebelum disamakan oleh Malik Rizaldi di menit 68.

"Yang penting kami sudah berusaha maksimal, tapi hasil akhir memang Tuhan yang menentukan," tambah bek andalan PSIS Semarang di era Liga Indonesia tersebut

149