Bola Internasional

Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia

Jumat, 4 Mei 2018 21:34 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Image
Faryd Mondragon, kiper Kolombia. Copyright: © Getty Image
Faryd Mondragon, kiper Kolombia.
Fakta Unik

Berikut ini sederet fakta menarik dari Kolombia di ajang Piala Dunia:

1. Mantan kiper Kolombia, Faryd Mondragon, tercatat sebagai pemain tertua yang pernah berlaga di Piala Dunia. Mondragon bermain sebagai kiper pengganti di babak kedua dalam laga melawan Jepang di Piala Dunia 2014.

2. Saat itu, ia berusia 43 tahun dan 3 hari. Dalam laga tersebut, Kolombia menang dengan skor akhir 4-1.

3. Laga yang berakhir 4-4 antara Kolombia dan Uni Soviet pada 1962, tercatat sebagai laga seri dengan skor tertinggi di Piala Dunia. Dalam laga ini pula, Marcos Coll mencetak gol dari tendangan sudut, satu-satunya gol di Piala Dunia yang tercipta dengan cara tersebut.

4. Laga 4-4 lawan Uni Soviet itu juga menjadi laga dengan hasil comeback tertinggi di Piala Dunia, yakni tercipta setelah Kolombia tertinggal 1-4.