Bola Internasional

6 Kiper yang Akan Bersinar di Piala Dunia 2018

Selasa, 15 Mei 2018 16:31 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© INDOSPORT
Hugo Lloris memperlihatkan aksi heroik saat melawan Real Madrid. Copyright: © INDOSPORT
Hugo Lloris memperlihatkan aksi heroik saat melawan Real Madrid.
Hugo Lloris

Sejak pindah dari Olympique Lyon menuju Tottenham Hotspur pada tahun 2012 lalu, posisi Hugo Lloris tak tergantikan di bawah mistar gawang The Lily Whites. Dan puncaknya adalah dalam beberapa musim terakhir, Spurs mampu bersaing di papan atas Liga Primer Inggris. 

Tak hanya itu, penampilan apik Lloris juga membuat Spurs bisa bersaing di Liga Champions. Dan kini, bersama Timnas Prancis Lloris mendapatkan kesempatan sekali lagi untuk membawa negaranya berprestasi. 

Sebelumnya di Euro 2016, Lloris tak mampu membawa Tim Ayam Jantan mengangkat trofi Henri Delaunay di kandang sendiri. Dan Piala Dunia 2018 bisa menjadi ajang balas dendam bagi Hugo Lloris.