Liga Indonesia

Diistirahatkan Jadi Pelatih Arema, Joko Susilo Rasakan Keuntungan

Rabu, 16 Mei 2018 19:04 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Joko Susilo. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Joko Susilo.
Enggan Disebut Pengecut

Sebelumnya, Joko Susilo menjelaskan alasannya tetap mau bersama Arema, walau sudah tidak lagi menjadi pelatih kepala.

"Bagi saya, mundur adalah gambaran seorang pengecut. Kalau dalam situasi seperti ini mundur, berarti saya banci," tandasnya.

"Justru kalau saya dipecat, itu adalah hal yang gentle. Selama belum dipecat, saya tidak akan meninggalkan tim dengan kondisi apa pun," Pak Thuk menambahkan.

Mundurnya Pak Thuk dari jabatan sebagai pelatih utama tidak lepas dari performa buruk Arema FC di delapan pekan Liga 1 2018.

Hingga kini, Arema masih menjadi juru kunci di dasar klasemen Liga 1 2018, dengan baru mengoleksi enam poin, yang didapat dari satu kemenangan dan tiga hasil imbang.