Bola Internasional

3 Momen Paling Kontroversial di Piala Dunia

Sabtu, 16 Juni 2018 15:47 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Luis Suarez dan Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014. Copyright: © INDOSPORT
Luis Suarez dan Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014.
Gigitan Luis Suarez ke Chiellini

Italia dan Uruguay sama-sama berada dalam kondisi kritis di babak grup Piala Dunia 2014, sehingga kemenangan menjadi harga mati. Ketika pertandingan memasuki 10 menit terakhir dari waktu normal, Luis Suarez memicu salah satu kontroversi terbesar sepanjang masa.

Suarez bergumul dengan Giorgio Chiellini di kotak dan tiba-tiba, dia menggigit Chiellini di pundaknya dan keduanya langsung terjatuh di tanah. Wasit tidak memberikan kartu merah, bahkan tak juga kartu kuning.

Usai insiden tersebut, Uruguay sukses memecah kebuntuan berkat gol yang dicetak Diego Godin. Gol semata wayang tersebut mengantarkan Uruguay menyingkirkan Italia.

Namun dampak dari insiden itu sangat berat karena FIFA menghukum Suarez tak boleh main dalam sembilan pertandingan internasional dan denda.

 Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018:

 

SEMAKIN DEKAT! Ini mimin @indosportdotcom siapkan jadwal siaran langsung Piala Dunia 2018 mulai dari fase grup hingga fase knock-out dan final yang akan berlangsung di Rusia nanti. Disimpan dan bagikan ya bila perlu. 😉 #pialadunia2018 #worldcup2018 #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

178