Bola Internasional

Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018 Kroasia vs Nigeria: Berkat Modric

Minggu, 17 Juni 2018 04:03 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Twitter @Squawka
Eksekusi penalti Luka Modric ke gawang Nigeria. Copyright: © Twitter @Squawka
Eksekusi penalti Luka Modric ke gawang Nigeria.
Babak Kedua

Sekembalinya dari 15 menit turun minum, Nigeria yang tertinggal di babak pertama membuka peluang berbahaya bagi pertahanan Kroasia.

Mendapat umpan dari rekannya, Ighalo berada di kotak penalti dan lepas dari kawalan melanjutkannya dengan sebuah sundulan. Sial, sundulan tersebut masih lemah sehingga dengan mudah diamankan Subasic.

Di menit ke-66, pemain Kroasia menjegal Moses di kotak penalti. Beruntung bagi negara asal Marko Simic tersebut, wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Sembilan menit berselang, justru Kroasia yang mendapat hadiah tendangan penalti dari wasit setelah Ekong melanggar Mandzukic di kotak terlarang. Modric yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan Kroasia unggul 2-0 atas Nigeria.

Selanjutnya, pertandingan kedua kesebelasan mulai berjalan lambat. Nigeria gagal mengejar ketertinggalan dan Kroasia sukses merebut tiga poin perdananya di Piala Dunia 2018.

962