Liga Indonesia

Meski Rumit, Pelatih Arema FC Dukung Penggunaan VAR di Piala Dunia 2018

Minggu, 24 Juni 2018 14:52 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Image
Wasit melihat VAR di Piala Dunia 2018. Copyright: © Getty Image
Wasit melihat VAR di Piala Dunia 2018.
Menguntungkan Wasit

Namun di sisi lain, penerapan VAR ternyata cukup efektif dalam menangkal setiap aksi yang dianggap curang. Seperti kasus pembatalan penalti saat Brasil bersua Kosta Rika dalam matchday kedua Grup E Piala Dunia, Jumat 22 Juni kemarin.

Pada menit 78, Bjorn Kuipers menunjuk titik putih lantaran Neymar jatuh ditarik oleh pemain Kosta Rika di kotak penalti. Namun satu menit kemudian, wasit asal Belanda itu batal memutuskan penalti, karena tidak ada pelanggaran serius kepada Neymar.

"Bagi wasit, mungkin oke (penerapan VAR sudah tepat). Karena dia dituntut untuk memutuskan segala sesuatu dengan cepat," lanjut pelatih kelahiran Serbia itu.