Liga Indonesia

Resmi Dipecat PSMS Medan, Begini Ungkapan Djajang Nurdjaman

Jumat, 13 Juli 2018 16:08 WIB
Editor: Isman Fadil
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Dejan Antonic, Djajang Nurdjaman, dan Legimin Rahardjo. Copyright: © Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Dejan Antonic, Djajang Nurdjaman, dan Legimin Rahardjo.
Ungkapan Djanur

Sementara itu Djanur sapaan akrabnya itu membenarkan pemecatan dirinya. Bahkan Djanur mengaku pemecatan tersebut sudah dirasakan sejak puasa kemarin.

"Hubungan kita memang kurang baik sejak mereka memecat Sadney dan dua asisten pelatih tanpa sepengetahuan saya," terang Djanur.

"Yang jelas saya terima keputusan ini, ini biasa dunia pelatih, masa saya harus menangis, saya punya keyakinan bisa membawa PSMS untuk bangkit dari keterpurukan, namun apa boleh buat ini sudah jadi keputusan mereka," sebut Djanur.

Mantan pelatih Persib ini juga memberikan pesan kepada pihak manajemen untuk menyelamatkan PSMS jangan sampai terdegradasi dari Liga 1, karena kata Djanur dirinya sudah susah payah untuk membawa PSMS masuk Liga 1 dan saya yakin PSMS bisa bangkit asal manajemen benar-benar bergerak cepat dan berbuat nyata.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada suporter PSMS yang selama ini mendukung saya, ditempat lain mungkin saya sudah dihajar atau dimaki-maki tapi suporter Medan sangat baik untuk saya, saya ucapkan terima kasih," pungkas Djanur. 

Berikut Jadwal Final Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.

410