Liga Europa

Hadapi Real Madrid di Piala Super Eropa, Ini Kata Griezmann

Kamis, 19 Juli 2018 22:48 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Telegraph
Selebrasi 'L' Antoine Griezmann usai mencetak gol di final Piala Dunia 2018, Minggu (15/07/18) Copyright: © Telegraph
Selebrasi 'L' Antoine Griezmann usai mencetak gol di final Piala Dunia 2018, Minggu (15/07/18)

INDOSPORT.COM - Pasca kemenangannya di Piala Dunia 2018 bersama Prancis, Antoine Griezmann, akan mengakhiri musim panasnya dengan mengikuti Piala Super Eropa.

Dilaporkan oleh Marca, Piala Super Eropa akan berlangsung di Estonia pada 15 Agustus, satu bulan setelah Piala Dunia 2018 berakhir. Pada Piala Super Eropa Griezmann diyakini akan berada di skuat Atletico untuk melawan Real Madrid.

Griezmann hanya memiliki 21 hari libur pasca juarai Piala Dunia 2018 dan harus kembali ke Atletico Madrid untuk meningkatkan performanya jelang pertandingan derby Madrid.

Ia berambisi untuk memenangkan Piala Super Eropa untuk menambah koleksi medalinya setelah gelar Liga Europa dan Piala Dunia.

Pemain berusia 27 tahun itu menghabiskan waktu liburannya untuk kembali ke kampung halamannya di Macon, Prancis. Selain itu dia akan terbang ke Uruguay setelah mendapatkan undangan dari Presiden Uruguay, Tabares Vazquez.

Vazquez sangat terkesan dengan tindakan Griezmann yang mengenakan bendera Uruguay dalam konferensi pers pasca pertandingan.

 

Cocok didatangkan Man United untuk mengarungi musim 2018/19? #transfer #manunited #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on