Bola Internasional

Kecewa dengan FA Argentina, Eks Pelatih: Saya Ingin Bunuh Mereka Semua

Jumat, 20 Juli 2018 11:59 WIB
Penulis: Yasmin Rasidi | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Federasi Sepakbola Argentina (AFA) berencana membangun pusat pelatihan mewah di Marbella, Spanyol. Dan ini membuat geram legenda Argentina Cesar Luis Menotti.

Mantan pelatih legendaris Argentina itu tak mau kalah mengungkapkan kejengkelannya kepada Federasi Sepakbola Argentina (AFA). Terlebih setelah bocornya informasi mengenai rencana membuka pusat pelatihan di Marbella, Spanyol, sebagaimana informasi yang dilansir Marca, Kamis (19/07/18).

Dalam rekaman pesan suara aplikasi Whatsapp, pria 79 tahun ini hampir tak mempercayainya.

“Saat saya tahu ini, saya begitu marah. Saya ingin ambil pistol dan menembaki mereka semua. Ini memalukan,” ujar eks pelatih yang membawa Argentina juara dunia di rumah sendiri 40 tahun lalu.

Menotti tak habis pikir bagaimana pihak federasi menghabiskan uang banyak untuk fasilitas tim nasional yang sedemikian mewah, tetapi infrastruktur sepakbola di dalam negeri justru terabaikan,

“Saya bicara dengan teman saya di Rosario dan ada klub-klub yang tidak punya akses air. Sementara di Cordoba Tengah ada klub yang dikuasai empat gangster,” kata Menotti yang pernah melatih di Barcelona selama setahun (1983-84).

Menurut laporan Mundoalbiceleste, pusat pelatihan di Marbella yang yang akan digunakan untuk latihan itu tidak hanya untuk mereka yang bergabung dengan tim nasional, tetapi juga untuk semua kelompok umur (U-13 hingga U-20). Diperkirakan sekitar 800-1.000 anak Argentina sudah diincar klub-klub Eropa. Hal ini juga yang membuat jengkel Menotti.

Bangunan tersebut dimiliki oleh dua pengusaha Spanyol, Enrique Pérez Serichol and Andrés Roldán Conejero. Di pusat pelatihan itu ada empat lapangan bola dan empat lapangan ukuran kecil, yang dilengkapi dengan cahaya buatan, empat ruang ganti untuk pemain dan tiga untuk pelatih.

Selain itu, ada juga empat lapangan tenis, empat tempat latihan memanah, tempat senam dan tribun dengan kapasitas 1.000 orang, teras VIP dan ruang pers. AFA berencana membangun perumahan dengan 135 kamar untuk membantu konsentrasi pemain.

Rakyat Argentina sendiri juga mendukung pria sepuh perokok berat ini bahwa lebih baik AFA fokus memperbaiki kualitas sepakbola di kompetisi kasta bawah dan memperbaiki infrastruktur di negeri sendiri. Kemewahan fasilitas juga tidak menjamin keberhasilan.

Dengan pemain sekaliber Lionel Messi, Sergio Aguero, Paulo Dybala dan kolega, Argentina tampil di bawah form terbaik mereka. Nyaris tidak lolos ke Rusia, di Piala Dunia 2018 sendiri mereka susah payah lolos ke 16 besar setelah kalah 0-3 dari Kroasia. Di 16 besar, Messi dan kolega kalah 4-3 dari Prancis yang akhirnya jadi juara.

Starting XI Sepak Bola Termahal Sepanjang Masa