Bola Internasional

Skuat Resmi Asian Games Belum Diumukan, Begini Kondisi Terakhir Pemain Timnas U-23

Senin, 6 Agustus 2018 15:35 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT/Abdurahman Ranala
Timnas Indonesia U-23 Copyright: © INDOSPORT/Abdurahman Ranala
Timnas Indonesia U-23

INDOSPORT.COM - Timnas sepak bola Indonesia U-23 akan menjalani pertandingan perdana Grup A Asian Games 2018 pada 12 Agustus mendatang. Skuat Garuda Muda akan menantang Taiwan di Stadion Patriot, Bekasi.

Namun, seminggu menjelang kick-off, pelatih Luis Milla belum juga mengumumkan 20 nama yang lolos seleksi dan bermain di Asian Games 2018.

Karenanya, salah satu pemain serba bisa Timnas U-23, Gavin Kwan lantas membocorkan suasana teranyar pada pemusatan latihan yang sedang berlangsung di Bali.

"Sekarang masih ada seleksi jadi semua pemain tampil sangat maksimal. Dan itu bagus karena persiapan untuk pertandingan pertama yang sangat penting. Semua latihan sangat serius dan semua kasih yang terbaik," jelasnya.

Menurut Gavin, saat ini 23 pemain yang sedang mengikuti latihan dalam kondisi fit dan siap tampil jika terpilih. Pola latihan dan intensitas permainan pun meningkat, sejalan dengan apa yang diinginkan tim pelatih.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Aksi Gavin Kwan melakukan passing kepada rekannya. Herry Ibrahim Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTAksi Gavin Kwan melakukan passing kepada rekannya.

"Semua dalam kondisi fit (baik mental dan fisik). Satu minggu terakhir latihan sangat intensif dan pola perminan sangat baik. Intensitas dan level permainan juga meningkat dan sangat bagus menurut saya," tutup pemain milik Barito Putera itu.

Timnas U-23 akan berada di Bali hingga 8 Agustus mendatang dan selanjutnya siap berpindah ke Jakarta. Meski Pulau Dewata sempat dilanda gempa pada Minggu (05/08/18), Gavin menjelaskan bahwa kondisi seluruh tim dalam keadaan sehat walafiat.

Video Gempa di Hotel Bali, Tempat Timnas U-23 Menginap

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbia Asian Games 2018 di INDOSPORT