Bola Internasional

Tak Mau Kalah, Karius Buat Dua Blunder di Liga Turki

Selasa, 4 September 2018 09:11 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Loris Karius, kiper Liverpool yang tengah dipinjamkan ke Besiktas. Copyright: © Getty Images
Loris Karius, kiper Liverpool yang tengah dipinjamkan ke Besiktas.

INDOSPORT.COM - Penjaga gawang Liverpool yang kini tengah dipinjamkan ke Besiktas, Loris Karius, kembali menjadi bulan-bulanan para pencinta sepak bola, berkat aksi blundernya.

Dalam pertandingan melawan Bursaspor, kiper asal Jerman ini melakukan sebuah blunder fatal. Bukan hanya sekali, melainkan dua kali Karius melakukan kesalahan dalam menjaga gawangnnya.

Pertama, saat para pemain Bursaspor tengah melakukan serangan balik. Karius berinisiatif maju dari gawangnya untuk mengamankan bola. Namun, penjaga gawang 25 tahun ini, gagal menepis bola dengan sempurna.

Beruntung, bola yang ditepisnya tidak berbelok ke gawangnya sendiri, dan tidak ada satupun pemain lawan yang berhasil merebut bola.

Di babak kedua, kemurkaan para pendukung Besiktas menjadi-jadi. Pasalnya, sang 'bintang' menjadi faktor penentu Bursaspor menyamakan kedudukan.

Berawal dari serangan cepat, Yusuf Erdogan yang berada di sisi sebelah kiri, langsung memberikan umpan ke kotak pinalti.

Karius lagi dan lagi, berusaha maju untuk menghalau umpan tersebut. Akan tetapi, entah apa yang ada di dalam pikirannya, dirinya hanya berusaha bergerak maju tanpa menghalau bola tersebut.

Alhasil, Diafra Sakho tak menyia-nyiakan peluang tersebut. Bursaspor yang tadi tertinggal, berhasil menyamakan kedudukan. Besiktas yang pada awalnya unggul melalui gol Ryan Babel di menit ke-51, harus berbagi angka di penghujung laga.

Kejadian ini pun seperti menyiratkan pada publik bahwa Karius tidak ingin kalah dari Allison yang juga melakukan blunder ketika menjaga gawang Liverpool dalam laga kontra Leicester City, Sabtu (01/09/18) lalu.

Penulis: Ridi F. Khan.

Terus Ikuti Berita Olahraga dan Perkembangan Sepak Bola Internasional Hanya di INDOSPORT.

1.8K