Liga Inggris

Hasil Pertandingan Liga Inggris: West Ham vs Manchester United

Sabtu, 29 September 2018 20:36 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Isman Fadil
© Getty Images
Duel udara antar Victor Lindelof dan Andriy Yarmolenko. Copyright: © Getty Images
Duel udara antar Victor Lindelof dan Andriy Yarmolenko.
Babak Kedua

Babak kedua dimulai dengan tempo yang sedang-sedang saja. Kedua tim juga masih mencoba bersabar melancarkan serangan ke kubu lawan.

Memasuki menit ke-58, Jose mourinho mencoba mengubah strategi menjadi lebih menyerang dengan memasukan Marcus Rashford menggantikan Victor Lindelof.

Setelah sempat kembali nyaris kebobolan di menit ke-68, masuknya Rashford itu ternyata berbuah hasil manis usai pemain Timnas Inggris itu mampu menyontek bola umpan dari Luke Shaw di sisi kiri. 1-2 Manchester United memperkecil ketertinggalan atas West Ham pada menit ke-72.

Memiliki asa untuk menyamakan kedudukan, Setan Merah kembali harus menahan nafas ketika tuan rumah berhasil kembali memperlebar jarak tak lama berselang.

Pada menit-77, Arnautovic yang lolos dari kawalan pemain belakang Man United dengan tenang berhasil memperdaya David de Gea dan memperlebar keunggulan The Hammers 3-1.

Selepas gol tersebut, West Ham bermain lebih kedalam dan membiarkan Manchester United banyak menguasai bola. Meski begitu, setiap serangan yang dilancarkan Manchester United selalu tak mampu menusuk hingga kotak penalti, juga membahayakan gawang yang dikawal Fabianski.

Hingga wasit meniup peluit tanda akhir pertandingan, skor tak berubah 3-1 untuk kemenangan West Ham atas Man chester United.