Liga Champions

Tak Menangkan Messi Sebagai Pemain Terbaik, FIFA Dituduh Berbohong

Kamis, 4 Oktober 2018 19:09 WIB
Penulis: Putra Rusdi Kurniawan | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Lionel Messi di laga Barcelona vs Bilbao. Copyright: © INDOSPORT
Lionel Messi di laga Barcelona vs Bilbao.

INDOSPORT.COM - Bek Barcelona, Jordi Alba, menyebut Penghargaan Pemain Terbaik FIFA adalah kebohongan karena tidak menobatkan Lionel Messi sebagai pemenang.

Lionel Messi gagal meraih gelar Pemain Terbaik FIFA tahun ini setelah penghargaan tersebut diraih oleh gelandang Real Madrid, Luka Modric.

Kapten Barcelona ini bahkan tak masuk daftar tiga pemain finalis Pemain Terbaik FIFA karena selain Luka Modric, Lionel Messi juga kalah bersaing dengan Mohamed Salah dan Cristiano Ronaldo.

Namun menurut rekan satu tim Lionel Messi di Barcelona, Jordi Alba, pemain asal Argentina tersebut tetaplah pemain terbaik dunia saat ini.

Pemain asal Spanyol ini mengungkapkan bahhwa Lionel Messi berada di level yang berbeda dari pemain lain.

Hal ini pulalah yang membuat Jordi Alba menyebut Penghargaan Pemain Terbaik FIFA adalah kebohongan karena tak memenangkan Lionel Messi.

"Bagi saya, The Best (Penghargaan Pemain Terbaik FIFA) adalah kebohongan," ujar Jordi Alba dikutip dari Marca.

© goal.com
Lionel Messi (kanan) dan Jordi Alba (kiri) mempunyai chemistry tersendiri Copyright: goal.comLionel Messi (kanan) dan Jordi Alba (kiri) mempunyai chemistry tersendiri

Modric adalah pemain hebat, salah satu yang terbaik di dunia tapi Messi seperti berada di meja yang berbeda kerena bermain di level lain. Dia sekali lagi menunjukkan bahwa dia adalah yang terbaik di dunia."

"Ketika Lionel Messi berlari, kita semua hanya harus menggertakkan gigi kita. Dia yang terbaik dan dia membuat kita sedikit lebih baik," tutur mantan pemain Valencia ini.

Pada musim ini, Lionel Messi masih terus menunjukan sihirnya bersama Barcelona.

 

La Pulga julukan Lionel Messi total telah mencetak 10 gol dalam 10 laga. Dalam laga terakhir, dua gol pemain 31 tahun ini mengantarkan Barcelona menang 4-2 di kandang Tottenham Hotspur pada matchday kedua Liga Champions, Kamis (4/10/2018).

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Barcelona Lainnya di INDOSPORT