Bola Internasional

Tinggalkan Timnas Indonesia, Luis Milla Beri Salam Perpisahan

Minggu, 21 Oktober 2018 23:59 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Luis Milla resmi diperpanjang tangani Timnas Indonesia. Copyright: © INDOSPORT
Luis Milla resmi diperpanjang tangani Timnas Indonesia.
Luis Milla Beri Salam Perpisahan

Melalui akun Instagram pribadinya, Milla mengunggah foto kala dirinya masih membesut Timnas U-19. Ada foto momen bersama para pemain, ada pula foto bersama para staf pelatih.

Komentar Milla atas kebijakan PSSI lantas begitu tertera pada bagian caption unggahan. Milla terlihat menuliskan caption yang terbilang cukup panjang.

Milla mengaku kalau dirinya cukup sulit untuk menerima keputusan PSSI yang ada. Namun, ia tetap merasa senang bisa menjalani karir kepelatihan bersama Timnas Indonesia.

"Tidak mudah untuk menghadapi kenyataan hari ini, saya tak akan lagi menjadi pelatih Timnas Indonesia," ujar Milla.

"Saya merasa bahwa saya pergi setelah bekerja dengan baik. Indonesia akan selalu menjadi rumah kedua saya," tambah Milla.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Today is not an easy day for me, since I will not continue as a coach in Indonesia. A project of more than a year and a half has come to an end, where despite the poor management, constant breaking of the contract and low professionalism of the leaders, over the last ten months, I leave with the feeling of having done a good job. . Indonesia will always be my second homeland, as I appreciate how well the Town has treated my wife, my assistants and myself. I would like to thank all my Staff their support and all the hard and professional work done, especially to BIMA, BAYU, DOCTOR PAPI, SR. ENRI, SUDIR, ARMIN, ALI, MANU, IPANG and UCCI. It has been a pleasure working with all of you! . Finally, I don´t want to say goodbye without a special mention to the players, who have shown commitment, modesty and the will to improve with an excellent attitude at all times. . I will never forget You and you will always be in my heart. Remember you have a friend in Spain for whatever. THANKS Indonesia! 🇮🇩 . . . Hoy es un día triste para mí, ya que no voy a continuar como Seleccionador de Indonesia. Termina un proyecto de más de un año y medio, donde a pesar de la mala gestión, incumplimiento constante del contrato y poca profesionalidad de los dirigentes en estos últimos diez meses, me quedo con la sensación de haber hecho un buen trabajo y sintiendo que Indonesia será mi segunda casa, por cómo nos ha tratado el pueblo de Indonesia tanto a mí, como a mi mujer y a mis ayudantes. . Quería agradecer a todo mi staff la ayuda, el trabajo bien hecho y profesional empezando por BIMA, BAYU, DOCTOR PAPI, SR. ENRI, SUDIR ARMIN, ALI, MANU, IPANG y UCCI. Ha sido un enorme placer haber trabajado con vosotros. . Por último, despedirme de los verdaderos protagonistas, los jugadores, que habéis demostrado en todo momento vuestro compromiso, humildad y ganas de mejorar, con una actitud ejemplar. Nunca os olvidaré y siempre estaréis en mi corazón. En España tenéis un amigo para lo que necesitéis. . GRACIAS DE CORAZÓN Indonesia! 🇮🇩 . Sampai jumpa iagi. Terima Kasih atas dedikasi dan waktunya Selena ini.

A post shared by Luis Milla (@luismillacoach) on

Tak lupa, di akhir kalimat, Milla mengucapkan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya. Milla berjanji tak akan pernah melupakan kenangannya selama berada di Indonesia.

"Saya tak akan pernah melupakan semuanya, kalian akan selalu ada di hati saya. Ingatlah jika kalian memiliki teman di Spanyol, Terima kasih Indonesia," tutup Milla.

Terus Ikuti Berita Seputar Timnas Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM.

289