Liga Europa

Hasil Pertandingan Liga Europa: Chelsea vs BATE Borisov

Jumat, 26 Oktober 2018 03:52 WIB
Editor: Juni Adi
© Getty Images
Chelsea vs BATE Borisov. Copyright: © Getty Images
Chelsea vs BATE Borisov.
Babak II

Di babak kedua, Chelsea masih mendominasi jalannya pertandingan. Ruben Loftus-Cheek benar-benar jadi bintang lapangan pada laga pagi hari ini.

Dirinya kembali mencetak gol, atau hattrick pada menit ke-55. Berawal Pedro membawa bola namun berhasil dihentikan lawan, bola liar langsung disambut tembakan keras Loftus-Cheek. Skor berubah jadi 3-0.

Unggul tiga gol membuat Maurizio Sarri menarik keluar sejumlah pemain utamanya, dan memberikan kesempatan pemain yang kurang jam terbang. Willian digantikan Victor Moses menit ke-59, dan Pedro keluar digantikan Callum Hudson-Odoi.

Chelsea nyaris memperbesar keunggulan, lewat Moses menit ke-61. Namun sayang, sepakan kerasnya dari luar kotak penalti masih bisa ditangkap kiper BATE.

Chelsea benar-benar tak memberikan kesempatan BATE untuk mengembangkan permainan, ataupun mengendalikan jalannya laga. 

Serang bertubi-tubi terus dilancarkan anak asuh Maurizio Sarri. Pada menit ke-77 Giroud mendapat peluang. Sayang sepakan memutar badan dari dalam kotak penalti, masih bisa ditepis kiper lawan.

Upaya BATE Borisov memperkecil skor akhirnya berbuah hasil. Pada menit ke-79 mereka mencetak gol melalu Aleksey Rios, yang memanfaat umpan silang dari tendang bebas.

Hingga memasuki menit ke-90, skor 3-1 tak berubah sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.