Bola Internasional

Pernah Bobol Gawang Kurnia Meiga, Begini Nasib Sial Striker Thailand

Selasa, 6 November 2018 15:32 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© AFF Suzuki Cup
Selebrasi Siroch Chatthong usai mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia. Copyright: © AFF Suzuki Cup
Selebrasi Siroch Chatthong usai mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM – Gawang kiper Timnas sepak bola Indonesia, Kurnia Meiga, pernah kebobolan dua gol di final putaran kedua kompetisi sepak bola Piala AFF 2016 oleh striker Timnas sepak bola Thailand, Siroch Chattong.

Siroch Chattong mencetak brace di menit ke-37 dan 47. Dua golnya membuat Thailand unggul agregat 3-2 dan sekaligus mengunci gelar juara Piala AFF 2016.

Menjadi pahlawan Thailand di final Piala AFF 2016 ternyata tidak membuat karier Siroch Chattong cemerlang. Usai turnamen tersebut, ia ternyata mengalami nasib malang.

Sempat dikabarkan akan hijrah ke klub sepak bola PSM Makassar, Siroch Chattong justru melempem bersama klubnya.

Sejak 2016, ia telah berganti tim sebanyak tiga kali dan hingga kompetisi Liga Thailand musim ini berakhir belum lagi mencetak gol.

Menurut data Transfermarkt, Siroch Chattong total melakoni 53 pertandingan bersama tiga klub berbeda dari tahun 2017 hingga 2018, yakni Ubon United (16), Prachuap FC (11), dan Muangthong United (27).

Musim ini, Siroch Chattong tampil sembilan kali untuk Muangthong United dan 11 laga bagi Prachuap FC. Sepanjang musim 2018, ia sama sekali tidak menciptakan gol bahkan umpan.

Tidak hanya di klub, striker bertubuh kekar ini juga mandul di level tim nasional. Alhasil, pemain berusia 25 tahun ini tidak dipanggil ke skuat Timnas Thailand di Piala AFF 2018 besutan Milovan Rajevac.

Timnas Thailand kini dihuni skuat muda tanpa empat bintangnya yang berkompetisi di luar negeri. Namun demikian, tim Gajah Putih tetaplah tangguh dan menjadi salah satu kandidat juara Piala AFF 2018.

Thailand tergabung dalam Grup B Piala AFF 2018 bersama Timnas Indonesia, Singapura, Filipina, dan Timor Leste. Mereka akan menghadapi Timnas Indonesia selaku tuan rumah pada 17 November di Stadion Rajamangala.

Ikuti Terus Update Timnas Indonesia dan Sepak Bola Indonesia di INDOSPORT.COM

1.6K