Bola Internasional

Piala AFF 2018: Ucapan Berkelas Kapten Laos untuk Vietnam

Kamis, 8 November 2018 14:19 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Kapten Timnas Laos, Thothilath Sibounhuang, sudah paham betul karakter calon lawannya di laga perdana Piala AFF 2018, Vietnam, lantaran pernah menghabiskan waktu tiga bulan berlatih di negara tersebut pada tahun 2012 lalu.

“Dari pengalaman saya tiga bulan berlatih di sana, saya bisa melihat bahwa para pemain Vietnam memang telah dianugerahi kemampuan secara teknis dan juga merupakan tim yang disiplin,” kata Sibounhuang, seperti dikutip dari laman resmi Piala AFF.

“Saya sangat senang dan bangga dapat mewakili negara saya dan susah sangat menantikan kapan turnamen dimulai. Saya juga seorang penggemar Timnas Vietnam dan saya juga gembira dapat berkompetisi dengan mereka,” katanya lagi.

Sibounhuang tidak membantah bahwa ada rivalitas yang cukup kuat antara kedua tim namun ia yakin hal tersebut tidak akan menjadi halangan bagi Laos maupun Vietnam untuk menunjukkan permainan sepak bola yang sportif dan berkelas.

“Ada rivalitas antara Laos dan Vietnam tapi itu sebuah wujud kekaguman dan kami tetap menghormati satu sama lain,” ucapnya.

Pertemuan terakhir Laos dan Vietnam di Piala AFF terjadi pada tahun 2014 di Hanoi dan kala itu Vietnam berhasil tampil sebagai pemenang dengan skor akhir 3-0.

“Saya ingat satu pemain yang saya sangat hormati, yaitu Le Cong Vinh. Dia merupakan pemain yang paling mengacaukan kami semua saat itu,” kenang Sibounhuang.

Lebih lanjut, Sibounhuang yakin bahwa timnya dapat memanfaatkan kesempatan sebagai tuan rumah laga Piala AFF untuk pertama kalinya. Ia pun berharap banyak suporter yang akan datang ke stadion untuk menunjukkan dukungannya.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM