Liga Indonesia

Kandaskan Persib, Begini Ungkapan Mengejutkan Pelatih PSMS Medan

Jumat, 9 November 2018 20:39 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Kesmua Ramadhan/INDOSPORT
Pelatih PSMS Medan, Peter Butler. Copyright: © Kesmua Ramadhan/INDOSPORT
Pelatih PSMS Medan, Peter Butler.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub sepak bola PSMS Medan, Peter Butler mengaku bangga setelah timnya menaklukkan Persib Bandung dengan skor 1-0 pada laga tandang kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Gojek Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayang Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (09/11/18). 

Gol tunggal kemenangan tim berjuluk Ayam Kinantan pada pertandingan tersebut dicetak oleh Felipe Martins, saat pertandingan memasuki menit 52.

Menurut Peter, pada pertandingan tandang pekan ke-30, timnya harus kehilangan banyak pemain. Meski begitu, anak asuhnya yang diberi kesempatan bermain mampu menjawab kepercayaan yang diberikannya dengan tampil maksimal. 

"PSMS main lebih banyak dominasi bola, saya bangga sekali dengan pemain saya. Ini pertandingan yang sulit tapi kita bisa coba main kuasai bola," katanya seusai pertandingan. 

"Ya saya senang sekali sama pemain saya karena mereka bisa menjalankan strategi sesuai dengan instruksi," tegasnya. 

Sejak peluit kick-off dibunyikan, PSMS langsung menekan pertahanan tim Maung Bandung, bahkan beberapa kali peluang yang didapat mengancam gawang Persib yang dikawal I Made Wirawan. 

Menurut Peter, hal itu merupakan strategi darinya, karena ia melihat Persib memiliki pemain yang berkualitas dan juga kecepatan di sektor kiri dan kanan. 

"Anda tidak tahu kalau itu ada kejutan, karena kita ada banyak pemain baru, pemain muda. Tapi kita ada rencana kita mau, karena saya pikir mereka di dua stopper mereka main langsung terus," ucapnya. 

"Mereka punya dua full bek yang paling bahaya sekali, mereka sering overlapping selalu ada satu dua situasi. Anda harus mengerti mereka punya banyak kualitas, ini tim besar di sepak bola Indonesia, dan mereka datang ke sini mereka mau menang di pertandingan," tegasnya. 

Pemain PSMS menurutnya bisa mengatasai permainan tim Maung Bandung, sehingga lawan sulit mengembangkan permainan. 

"Kita ada rencana kita mau press dalam situasi yang spesifik di mana saya tahu mereka punya kualitas bagus di wing kanan dan kiri. Ezechiel dia bahaya, tapi kalau dia konsentrasi tidak ngomong terus, dia bisa main efektif. Mereka juga selalu cari freekick, karena main langsung terus. Jadi saya senang sekali," ungkapnya. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

141