Liga Spanyol

Termasuk Solari, Ini 5 Pelatih Real Madrid yang Dipromosikan dari Tim Muda

Rabu, 14 November 2018 11:44 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:
Promosi yang Gagal

3. Rafael Benitez

Rafael Benitez telah meniti karier sebagai staf pelatih tim muda Real Madrid sejak usia 26 tahun. Ia memulai tugasnya sebagai pelatih tim Castilla pada tahun 1986 dan sukses meraih 3 gelar pertamanya pada tahun 1990.

Pelatih asal Spanyol ini sempat menjadi asisten pelatih Vicente del Bosque di Real Madrid. Rafael Benitez lantas melanglang buana ke sejumlah klub di Spanyol, Inggris, hingga Italia.

Ia akhirnya baru kembali ke Real Madrid sebagai pelatih tim senior pada musim 2015. Sayangnya, pelatih yang kini menjabat manajer klub Newcastle United ini gagal mempersembahkan satu gelar pun bagi Real Madrid.

4. Julen Lopetegui

Julen Lopetegui baru saja dipecat Real Madrid setelah menjalani 14 pertandingan. Ternyata, ia pernah menjabat pelatih tim Castilla pada musim 2008/09.

Sepuluh tahun berselang, Julen Lopetegui akhirnya baru ditunjuk sebagai pelatih utama Real Madrid. Penunjukkannya bahkan sedikit diwarnai kontroversi sebab ia dikontrak sebelum Piala Dunia 2018 di Rusia berlangsung.

Namun demikian, perjalanannya bersama Real Madrid hanya berlangsung singkat. Ia masuk ke dalam daftar pelatih Real Madrid yang gagal mempersembahkan gelar bagi Los Blancos.