Bola Internasional

Mengecewakan! Febri Hariyadi Disebut Sebagai Pemain Overrated di Piala AFF 2018

Jumat, 16 November 2018 19:42 WIB
Penulis: Coro Mountana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© AFF
Febri Hariyadi saat berduel merebut bola dengan pemain Singapura. Copyright: © AFF
Febri Hariyadi saat berduel merebut bola dengan pemain Singapura.

INDOSPORT.COM - Kiprah dari beberapa pemain Timnas Indonesia sejauh ini di ajang sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara, Piala AFF 2018 masihlah mengecewakan. Salah satu pemain tersebut adalah sayap Persib Bandung, Febri Hariyadi.

Padahal Febri Hariyadi bisa disebut sebagai salah satu pemain kesayangan Luis Milla karena sangat jarang Timnas Indonesia bermain tanpa dirinya. Kecepatan tinggi dan kelincahannya menjadikan Febri Hariyadi sebagai pemain sepak bola di posisi sayap yang tak tergantikan.

Maka dari itu tak heran apabila pecinta sepak bola Indonesia berharap pada Febri Hariyadi untuk berbicara banyak di ajang Piala AFF 2018. Akan tetapi yang terjadi justru sebaliknya, di dua laga awal, Febri Hariyadi bermain sangat mengecewakan.

Bahkan media berita olahraga asal Amerika Serikat, Fox Sports secara gamblang menyebut Febri Hariyadi sebagai pemain overrated, yang artinya diprediksi bakal sukses tapi malah mengecewakan di Piala AFF 2018. Bermain dalam 90 menit di laga pertama dan 56 menit di pertandingan kedua, Febri tidak mampu mencetak satupun gol atau assist.

Fakta berbicara selama Febri Hariyadi berada di lapangan, Timnas Indonesia tidak bisa membuat satu golpun. Setelah Febri ditarik, Timnas Indonesia baru bisa mencetak tiga gol dalam waktu sekitar setengah jam saja.

Salah satu alasan mengapa Febri bermain mengecewakan adalah pengambilan keputusan yang sering terburu-buru. Seringkali Febri melepaskan umpan ke kotak penalti meski tidak ada rekannya disana, itu membuat banyak peluang terbuang sia-sia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Update  Piala AFF 2018 dan Berita Sepak Bola Indonesia Hanya di INDOSPORT.COM