Liga Indonesia

Koreografi Ciamik BCS Lengkapi Kelolosan PSS Sleman ke Semifinal Liga 2

Rabu, 21 November 2018 20:58 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Koreografi Brigata Curva Sud (BCS) untuk mendukung PSS Sleman. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Koreografi Brigata Curva Sud (BCS) untuk mendukung PSS Sleman.

INDOSPORT.COM - PSS Sleman memastikan satu tiket ke semifinal Liga 2. Tiket ke fase empat besar diraih tim berjulukan Super Elang Jawa usai menghajar Persiraja Banda Aceh, 5-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (21/11/18).

Dengan hasil itu, skuat asuhan Seto Nurdiyantoro, memuncaki klasemen Grup B babak 8 besar dengan 10 poin. Sementara runner-up diisi Persita Tangerang yang mengoleksi poin sama namun kalah head to head.

Dalam laga itu, striker gaek Cristian Gonzales, jadi bintang kemenangan dengan mencetak hattrick. Namun, ada yang tak kalah ciamik dari pertandingan tersebut.

Adalah aksi suporter fanatik tim asal Kota Sembada, Brigata Curva Sud (BCS), yang kembali menampilkan atraksi berupa koreografi di tribun sisi selatan.

BCS seakan basuh rindu memberikan dukungan setelah harus "absen" di dua laga sebelumnya karena sanksi dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Koreografi itu dilakukan saat pertengahan babak kedua. Dengan berlatar warna kombinasi putih, oranye, merah, dan hitam, ribuan BCS yang memadati tribun selatan juga membentangkan gambar orang yang sedang santai di tepi pantai menikmati musik dari radio serta sebotol meminuman dengan tambahan tulisan "enjoy" di atasnya.

Sontak, aksi koreografi tersebut mendapat tepuk tangan dan sambutan meriah dari penonton. Apalagi aksi tersebut turut melengkapi kelolosan PSS Sleman ke semifinal. Artinya, tinggal selangkah lagi skuat asuhan Seto Nurdiyantoro untuk mewujudkan ambisi lolos ke Liga 1 musim depan.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh INDOSPORT.com (@indosportdotcom) pada

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT