Bursa Transfer

3 Alasan Manchester City Harus Datangkan Gelandang pada Januari

Senin, 24 Desember 2018 18:31 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Getty Image
Fernandinho merayakan gol yang dicetaknya ke gawang West Ham United. Copyright: © Getty Image
Fernandinho merayakan gol yang dicetaknya ke gawang West Ham United.
Fernandinho yang Menua

Fernandinho dianggap sebagai pemain yang sangat cocok dengan gaya besutan Pep Guardiola, meskipun awalnya ia kekurangan mobilitas dan kecakapan teknis.

Meskipun demikian, bintang Brasil ini mengalami banyak peningkatan dalam beberapa tahun terakhir. Ia pun akhirnya mencapai sukses besar dan menjadi pemain yang selalu hadir dalam memegang peran lini tengah untuk klub dengan lebih dari 250 penampilan di semua kompetisi.

Oleh karena itu, pemain internasional Brasil ini akan berusia 34 tahun pada Mei tahun depan, dan dirinya tidak bisa dianggap sebagai pemain jangka panjang untuk Langir Biru.

Dengan Fernandinho semakin menua, maka bisa jadi kualitasnya juga akan menurun bersamaan dengan tingkat kebugarannya. Sejumlah kesalahan yang tidak wajar ia lakukan, membuktikan bahwa klub membutuhkan gelandang bertahan baru sebagai pengganti jangka panjang pemain Brasil ini.

103