Liga Spanyol

Harapan Tahun Baru 2019 Real Madrid: Sehat Selalu!

Selasa, 1 Januari 2019 11:25 WIB
Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Images
Para pemain Real Madrid merayakan gol AL Ain. Copyright: © Getty Images
Para pemain Real Madrid merayakan gol AL Ain.

INDOSPORT.COM - Setiap pihak pasti punya harapan di tahun baru 2019. Bila hal ini ditanyakan pada Real Madrid, raksasa Liga Spanyol itu pasti akan menjawab agar para pemainnya selalu sehat.

Tahun 2018 pastinya akan selalu dikenang Real Madrid, terutama karena mereka kembali memenangi trofi Liga Champions pada pertengahan bulan 2018.

Akan tetapi, ada satu hal yang Madrid harap tidak akan terjadi terlalu sering di 2019. Hal itu ialah soal cedera pemain.

Media olahraga Spanyol yang berbasis di Kota Madrid, Marca, membuat ulasan soal angka cedera yang El Real hadapi sepanjang tahun lalu.

Yang mengejutkan, Madrid disebut sebagai tim yang paling sering kehilangan pemain gara-gara cedera. Tercatat, sebanyak 43 kasus cedera di kubu Los Blancos yang melibatkan 20 pemain!

Hanya Kiko Casilla, Lucas Vazquez, Thibaut Courtois, dan Vinicius Junior yang terbebas dari persoalan fisik.

Jesus Vallejo menjadi pemain Madrid yang harus absen paling lama gara-gara cedera di 2018, yaitu total 144 hari dalam empat kasus cedera otot.

Dua bek Madrid, Marcelo dan Dani Carvajal, masing-masing mengalami empat kasus cedera. Bila Marcelo harus menepi 78 hari, Carvajal absen selama 105 hari.

Berikut data lengkap pemain Real Madrid yang cedera sepanjang 2018.

1. Jesus Vallejo: 4 cedera, 144 hari absen
2. Dani Carvajal: 4 cedera, 105 hari absen
3. Marcelo:  4 cedera, 78 hari absen
4. Nacho: 2 cedera, 63 hari absen
5. Mariano: 2 cedera, 55 hari absen
6. Isco: 3 cedera, 46 hari absen
7. Sergio Ramos: 3 cedera, 38 hari absen
8. Reguilon: 2 cedera, 36 hari
9. Alvaro Odriozola: 3 cedera, 35 hari absen
10. Casemiro: 1 cedera, 35 hari absen
11. Dani Ceballos: 1 cedera, 30 hari absen
12. Gareth Bale: 3 cedera, 29 hari absen
13. Raphael Varane: 1 cedera, 27 hari absen
14. Toni Kroos: 2 cedera, 26 hari absen
15. Karim Benzema: 2 cedera, 15 hari absen
16. Cristiano Ronaldo: 2 cedera, 21 hari absen
17. Luka Modric: 1 cedera, 10 hari absen
18. Keylor Navas: 1 cedera, 9 hari absen
19. Marcos Llorente: 1 cedera, 7 hari absen
20. Marco Asensio: 1 cedera, 7 hari absen

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Spanyol Lainnya Hanya di INDOSPORT

79