Liga Indonesia

'Dibuang' Persib Bandung, Atep Merapat ke Klub Jawa Barat Ini

Rabu, 16 Januari 2019 17:28 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Indonesia, Persib Bandung telah memutuskan jalinan kerja sama dengan salah satu legendanya, Atep Rizal. Maung Bandung tidak melanjutkan kontrak pemain berjuluk Lord Atep ini.

Kini dengan 'terbuang'-nya Atep dari skuat Persib Bandung, momen tersebut coba dimanfaatkan oleh salah satu kontestan Liga 2, Bogor FC. Secara terang-terangan Bogor FC mengaku tengah membidik Atep.

"Saya belum bisa konfirmasi terkait Atep. Namun yang pasti rekrutan kami untuk Bogor FC bersaing di Liga 2 2019 nanti akan membuat kejutan," ucap CEO bogor FC Effendi Syaputra.

Bogor FC memang tengah membentuk kerangka tim. Bahkan mereka hanya mempertahankan sekitar 20 sampai 30 persen pemain lama.

Rencananya Bogor FC akan mengikat 25 pemain untuk Liga 2 2019. 22 Pemain diantaranya sudah sepakat bergabung dengan tim yang akan berhomebase di Stadion Mini, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Kami sudah sepakat dengan 22 pemain, 11 pemain diantaranya pemain Liga 1 2018. Tinggal mencari tiga pemain lain di posisi penjaga gawang, belakang, dan penyerang," ucap Effendi Syaputra.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

499