Liga Indonesia

Tantang PSM Makassar, Perseru Serui Hanya Bawa 12 Pemain

Jumat, 15 Februari 2019 15:10 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Isman Fadil
© Media PSM
Pelatih Perseru Serui, Choirul Huda Copyright: © Media PSM
Pelatih Perseru Serui, Choirul Huda

INDOSPORT.COM - Pelatih Perseru Serui, Choirul Huda, mengaku hanya membawa 12 pemain untuk menghadapi PSM Makassar di babak 16 besar Kratingdaeng Piala Indonesia.

Cak Irul sapaan akrabnya menyadari bahwa Perseru Serui memang tidak dalam kondisi terbaik saat menghadapi Juku Eja di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Sabtu (16/02/19) besok. Sebab, timnya hanya bisa membawa 12 pemain dan minus nama-nama seperti Samuel Reimas dan Sidik Saimima yang diketahui telah hengkang.

"Terus terang tim Serui sudah tiba kemarin di Makassar ada 12 pemain yang datang," ujarnya dalam sesi konferensi pers, Jumat (15/02/19).

Cak Irul menambahkan bahwa dengan kondisi seperti itu ia akan tetap memaksimalkan skuat yang ada. Dirinya tak ingin larut memikirkan pemain-pemain yang sudah resmi hengkang ke klub lain.

"Pemain yang ada sekarang ini akan saya maksimalkan. Apapun situasinya, saya tidak mau pikir yang tidak ada," ujarnya.

Tak sampai di situ, klub yang tengah dilanda masalah finansial ini kabarnya akan menambah tiga pemain baru untuk pertandingan besok. Menariknya, tiga pemain yang masing-masing berposisi sebagai, bek winger dan penyerang itu adalah para pemain PSM Makassar U-19 musim lalu.

"Saya berusaha mencari tambahan. Jadi solusi saya ada beberapa anak-anak Makassar (PSM U-19) itu yang saya usulkan biar tidak ribet lagi. Tadi ada 3 pemain yang baru dan ikut official training," ungkapnya.