Liga Indonesia

Usai Imbang Lawan Arema FC, Pelatih Persib Diserang Bobotoh

Selasa, 19 Februari 2019 09:12 WIB
Editor: Juni Adi
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic

INDOSPORT.COMPersib Bandung harus meraih hasil mengecewakan kala menjamu Arema FC di leg pertama 16 besar Kratingdaeng Piala Indonesia, Senin (18/02/19) kemarin.

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, tuan rumah unggul lebih dahulu melalui Erwin Ramdani menit ke-70. Namun, keunggulan tersebut gagal dipertahankan Persib, sehingga mereka kebobolan pada menit ke-76.

Hasil ini tentunya membuat para pendukung setia Maung Bandung kecewa. Mereka menuangkan rasa kesalnya di kolom komentar akun Instagram pelatih Miljan Radovic, @Miljan58Radovic.

Sebagian Bobotoh meminta agar Radovic segera membenahi semua kekurangan jelang leg kedua nanti, dengan cara mencadangkan Srdan Lopicic, yang dinilai tampil kurang maksimal.

"Jangan jadikan Persib bahan percobaan coach, strategi nol pola maen teu puguh ah lieur," tulis akun @fahmidhomie.

© Instagram.com/Miljan58Radovic
Akun Instagram Miljan Radovic diserang Bobotoh. Copyright: Instagram.com/Miljan58RadovicAkun Instagram Miljan Radovic diserang Bobotoh.

Bahkan tidak sedikit pula yang meminta juru taktik asal Montenegro itu dipecat. Ultimatum itu ramai dilontarkan oleh Bobotoh di media sosial Twitter.

Meski begitu, Persib masih berpeluang untuk lolos ke perempatfinal jika berhasil menang di leg kedua nanti melawan Arema FC, di Stadion Kanjuruhan pada Jumat (22/02/19) nanti.