Liga Europa

Kalah dari Rennes, Emery: Arsenal Harus Belajar Main dengan 10 Orang

Jumat, 8 Maret 2019 07:15 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© twitter.com/standardsport
Bek Arsenal Sokratis ketika dikartu merah pada laga kontra Rennes di Liga Europa, Jumat (8/3/19). Copyright: © twitter.com/standardsport
Bek Arsenal Sokratis ketika dikartu merah pada laga kontra Rennes di Liga Europa, Jumat (8/3/19).

INDOSPORT.COM - Unai Emery mengatakan Arsenal perlu belajar cara bermain dengan 10 orang pemain, setelah mereka menelan kekalahan 1-3 dari Rennes pada leg pertama 16 besar ajang Liga Europa, Jumat (8/3/19) dini hari WIB.

The Gunners unggul lebih awal melalui gol Alex Iwobi. Sayangnya, Sokratis Papastathopoulos mendapatkan kartu kuning keduanya pada menit ke-40, dan mengubah pola permainan Arsenal.

Bermain di hadapan pendukungnya, Rennes membuat 15 kali tendangan ke gawang Arsenal dan menghasilkan tiga gol. Emery mengatakan timnya tak dapat mengatasi situasi buruk usai kartu merah Sokratis.

"Kartu merah bisa datang kapan saja dan itu keputusan wasit. Saya pikir Arsenal harus belajar bermain dengan 10 orang di lapangan,” ujar Emery dikutip dari Arseblog.

"Bukan pengalaman yang baik hari ini karena kami tidak bisa melakukan pekerjaan kami di saat-saat sulit, dalam menit-menit sulit, dengan satu pemain yang kurang, seperti yang kami inginkan," kata pelatih asal Spanyol itu.

Sayangnya, setelah Sokratis keluar, Emery tidak melakukan perubahan di lini belakang terutama pada babak kedua.  Ia malah menggeser posisi gelandang Henrikh Mkhitaryan untuk menjadi bek kanan.

“Setelah kartu merah, saya ingin lini belakang tetap solid. Namun, kami membutuhkan pemain baru untuk membantu lebih banyak di lini serang, untuk mengambil peluang, untuk mengambil opsi,” ucap Emery.

Emery melanjutkan: “Kami benar-benar tidak menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol kedua, tetapi saya pikir Mkhitaryan bekerja dengan sangat baik.”

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Europa Lainnya Hanya di INDOSPORT