Bola Internasional

Shan United Punya Catatan Fantastis Ketimbang Persija Jakarta

Selasa, 12 Maret 2019 12:06 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© INDOSPORT
Persija Jakarta vs Shan United. Copyright: © INDOSPORT
Persija Jakarta vs Shan United.

INDOSPORT.COMPersija Jakarta akan menjalani pertandingan putaran kedua penyisihan Grup G Piala AFC 2019 melawan Shan United di Thuwanna YTC Stadium, Selasa (12/03/19).

Pertandingan ini cukup penting bagi kedua tim untuk menjaga asa peluang lolos dari babak penyisihan grup. Karena Persija dan Shan United sampai saat ini belum mengantongi kemenangan di ajang Piala AFC 2019.

Pada pertandingan perdana, Persija hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat berhadapan dengan Binh Duong. Sedangkan Shan United harus menelan kekalahan 2-3 atas Ceres.

Situasi tersebut pun membuat Shan United berada di dasar klasemen. Meski demikian, bukan berarti Shan United dapat dipandang sebelah mata. Karena mereka punya catatan fantastis dibandingkan dengan Persija.

Tercatat, Shan United selalu mengisi papan atas di klasemen akhir Liga Myanmar sejak musim 2017 lalu. Itu bermula ketika mereka berhasil meraih gelar juara Liga Myanmar dengan raihan 54 poin.

Pencapaian manis itu berlanjut pada musim 2018, di mana Shan United juga berhasil keluar sebagai runner up Liga Myanmar. Mereka hanya terpaut satu poin dengan pemuncak klasemen, Yangon United.

Performa apik Shan United juga mereka perlihatkan pada musim ini. Tim yang mendapatkan julukan The Shan Warriors tersebut berada di jalur juara dan duduk di peringkat ketiga dengan raihan 9 poin. Mereka hanya terpaut satu poin dari peringkat kedua dan pertama.

Catatan impresif Shan United di liga domestik tersebut nyatanya tak mampu diperlihatkan Persija. Karena Persija baru menampilkan permainan fantastis ketika mengarungi kompetisi Liga 1 2018.

Pada musim sebelumnya, Persija hanya mampu menyelesaikan kompetisi di peringkat keempat. Namun karena dua klub di atasnya tak memiliki lisensi AFC, maka Persija berhak tampil di kompetisi Asia pada tahun 2018 lalu.

Meski Shan United konsisten di liga domestik, namun bukan berarti Persija akan mudah dikalahkan. Semua tim tentunya memiliki keunggulan masing-masing. Begitu dengan Persija yang memiliki keunggulan, salah satunya memiliki Jakmania.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT

35