Liga Inggris

Bahagia di Chelsea, Gonzalo Higuain Tegaskan Ingin Dipermanenkan

Selasa, 9 April 2019 10:32 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Isman Fadil
© Getty Images
Gonzalo Higuain yang berstatus pemain pinjaman dari Juventus berharap kontraknya dipermanenkan Chelsea. Copyright: © Getty Images
Gonzalo Higuain yang berstatus pemain pinjaman dari Juventus berharap kontraknya dipermanenkan Chelsea.

INDOSPORT.COM - Baru direkrut Chelsea pada bulan Januari 2019 lalu, Gonzalo Higuain mengaku sudah betah dan kini ingin kontraknya di The Blues dipermanenkan. Higuain kini masih berstatus pemain pinjaman dari Juventus hingga Juni 2019.

Hal serupa juga sudah pernah diungkapkan Maurizio Sarri yang menginginkan mantan anak asuhnya di Napoli itu tinggal, meski hanya mampu menyarangkan tiga gol dari 11 pertandingan. Higuain pun sadar betul dirinya masih harus memperbaiki performanya.

“Secara pribadi, saya pun ingin tampil sebaik mungkin supaya masih bisa di sini musim depan. Itu sudah jadi keinginan saya,” kata Higuain, seperti dikutip dari laman berita sepak bola Sportsmole.

“Saya datang ke sini untuk tinggal, kotanya bagus, Anda bisa hidup dengan baik dan nyaman. Saya merasa bahagia di sini dan rasanya selalu menyenangkan bisa menjajal liga baru dan ini kali pertama bagi saya mencoba Premier League,” ucapnya lagi.

Sejak mengawali kariernya bersama River Plate pada tahun 2004, Higuain memang belum pernah sekali pun berkarier di klub sepak bola Inggris. Selama ini ia hanya merumput di Spanyol bersama Real Madrid dan Italia bersama Napoli, AC Milan, dan Juventus.

Tidak heran semangatnya membela Chelsea kini sedang kuat-kuatnya, mengingat klub asal London tersebut adalah rumah pertamanya di Inggris. Ada kalanya ia mengalami kesulitan beradaptasi namun di sisi lain yakin bisa bertahan.

“Meski baru sebentar, saya bisa mengakhiri (musim) dengan baik. Yang ingin kami lakukan sekarang adalah lolos kualifikasi Loga Champions dan semoga bisa menang Liga Europa juga,” tambahnya.

Namun keinginan Higuain untuk tinggal untuk saat ini masih terganjal status Chelsea yang masih dijatuhi larangan beraktivitas di dua bursa transfer. Manajemen klub rencananya akan mengajukan banding ke FIFA pada Kamis (11/04/19).

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT