Liga Indonesia

Persipura Jayapura Masih Keberatan dengan Pengaturan Jadwal Liga 1 2019

Rabu, 24 April 2019 15:51 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Isman Fadil
© Sudjarwo/INDOSPORT
Asisten Manajer Persipura Jayapura, Bento Madubun saat memberikan keterangan pers usai menggelar ibadah syukuran Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Asisten Manajer Persipura Jayapura, Bento Madubun saat memberikan keterangan pers usai menggelar ibadah syukuran

INDOSPORT.COM - Manajemen Persipura Jayapura meminta kepada operator liga dalam hal ini PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk melakukan revisi pada jadwal kompetisi Liga 1 2019.

Pasalnya, manajemen klub berjuluk mutiara hitam itu masih merasa keberatan dengan pengaturan jadwal kompetisi yang dianggap tidak menguntungkan klub.

Asisten manajer Bento Madubun mengungkapkan jika pihaknya meminta perubahan jadwal dengan format dua kali kandang dan dua kali tandang.

"Pada saat RUPS, Direktur Utama Persipura, Herald Kalengkongan sudah menyampaikan permohonan agar di revisi jadwalnya dengan format dua home dan dua away," ujar Bento kepada awak portal berita olahraga INDOSPORT.com, Rabu (24/04/19).

"Tapi ternyata, dari draft yang sudah disampaikan itu justru berbeda, dan kita sudah kirim surat keberatan tapi belum ada tanggapan," tambahnya.

Sementara itu, berdasarkan pertemuan pihak klub kontestan Liga 1 dengan operator liga di Jakarta, Siang ini, kabarnya jadwal Liga 1 kembali diundurkan hingga tanggal 15 Mei mendatang. Saat dihubungi awak media ini, manajemen Persipura belum memberikan tanggapan soal perubahan jadwal tersebut. 

Saksikan Video Keseruan Euforia Kemenangan Arema di Final Piala Presiden 2019

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM