Bola Internasional

Mengenang Final Pertama Watford di Piala FA 1983/84, Dicurangi Gol Kontroversial

Selasa, 14 Mei 2019 12:29 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Keith Hailey/Popperfoto/Getty Images
Everton vs Watford, pertandingan final Piala FA 1983/84. (Foto: Keith Hailey/Popperfoto/Getty Images) Copyright: © Keith Hailey/Popperfoto/Getty Images
Everton vs Watford, pertandingan final Piala FA 1983/84. (Foto: Keith Hailey/Popperfoto/Getty Images)

INDOSPORT.COM - Mengenang final pertama Watford di Piala FA 1983/84 yang gagal juara karena dicurangi oleh gol kontroversial dari Everton. Hati-hati terulang saat menghadapi Manchester City.

Ya, Manchester City vs Watford akan saling bentrok di pertandingan final Piala FA 2018/19, Sabtu (18/05/19), pukul 23.00 WIB, akhir pekan ini.

Pertandingan ini tentu akan sangat menarik untuk kedua tim. Manchester City tentu ingin meraih gelar ini untuk mengamankan double di musim 2018/19 ini.

Sementara Watford, ingin memenangkan trofi Piala FA untuk mengamankan tiket ke Liga Europa 2019/20 mendatang. Ya, pemenang Piala FA berhak mendapat satu tiket ke Liga Europa di musim depannya.

Watford tentu sangat berharap jadi juara di kompetisi ini, pasalnya saat Liga Primer Inggris 2018/19 berakhir, mereka harus puas bertengger di urutan ke-11 klasemen akhir.

Dengan target memenangkan trofi dan Watford juga ingin ke Liga Europa musim depan, mereka tentu harus fokus. Berharap besar agar kesialan di masa lalu tak terulang untuk mereka.

Watford pernah sial di final Piala FA pertama mereka sepanjang sejarah klub, pada tahun 1984 silam. Yaitu saat mereka menghadapi Everton di Stadion Wembley. Berikut INDOSPORT mengajak kalian mengenang final pertama Watford di Piala FA.