Liga Indonesia

Eks PSMS Tak Takut Kalah Saing dengan Cristian Gonzales di PSIM Yogyakarta

Sabtu, 18 Mei 2019 19:33 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Mantan pemain PSMS Medan, Dwi Raffi Angga tidak takut kalah saing dengan Cristian Gonzales di klub PSIM Yogyakarta.

Pada April 2019 lalu, Dwi Raffi Angga diperkenalkan sebagai penyerang baru di PSIM Yogyakarta. Sebelum bergabung dengan PSIM, Angga sempat memperkuat tim Bogor FC.

Saat itu Angga sukses mengantar Bogor FC untuk lolos ke kompetisi sepak bola Liga 2 2019. Nantinya di PSIM Angga akan diproyeksikan sebagai penyerang.

Itu sebabnya ia harus siap bersaing dengan Cristian Gonzales. Meski begitu, Dwi Raffi Angga mengaku tak gentar untuk bersaing dengan pemain kawakan tersebut.

"Saya siap bersaing dengan siapa saja termasuk Gonzales. Keberadaannya membuat saya bisa belajar lebih banyak darinya," ujar Angga dilansir dari Instagram PSIM Yogyakarta.

Lebih lanjut Angga mengakui bahwa Cristian Gonzales adalah salah satu striker terbaik di Indonesia. Berkat kontribusi 15 gol yang dicetak Gonzales di Liga 2 2018 lalu, PSS Sleman bisa naik ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Reputasi Gonzales tak membuat Dwi Rafi Angga takut kehilangan kesempatan di tim 💬 #AYDK #LaskarMataram

A post shared by PSIM JOGJA (@psimjogja_official) on

Ikuti Perkembangan Berita Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM