Bola Internasional

3 Klub Polandia yang Bisa Dibela Egy Maulana Vikri untuk Dapatkan Menit Bermain Lebih

Senin, 20 Mei 2019 14:11 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Arum Kusuma Dewi
© galeria.trojmiasto.pl
Egy Maulana memulai debut bersama skuat utama Lechia Gdansk Copyright: © galeria.trojmiasto.pl
Egy Maulana memulai debut bersama skuat utama Lechia Gdansk

INDOSPORT. COM - Egy Maulana Vikri sepertinya bisa mempertimbangkan nama beberapa klub sepak bola selain Lechia Gdansk, untuk mendapatkan menit bermain lebih.

Ya, Egy Maulana Vikri akhirnya telah merampungkan perjalanannya bersama Lechia Gdansk di Liga Ekstraklasa Polandia 2018/19. Sayangnya, sepanjang musim ini Egy gagal mendapatkan tempat reguler di skuat utama Lechia Gdansk.

Egy tercatat hanya tampil dua kali bersama Lechia Gdansk di kompetisi sepak bola Liga Ekstraklasa Polandia 2018/19. Debutnya terjadi pada 23 Desember 2018 kala Lechia Gdansk menang 4-0 atas Gornik Zabrze.

Sementara, penampilan kedua Egy di skuat utama Lechia Gdansk baru terjadi pada hari Minggu (19/05/19) kemarin. Egy tampil saat Lechia Gdansk meraih kemenangan 2-0 atas Jagellonia dalam laga terakhir Liga Ekstraklasa Polandia musim 2018/19.

Melihat keadaan tersebut, Egy mungkin bisa mempertimbangkan untuk hijrah ke klub Polandia lainnya. Bila itu dilakukannya, Egy kemungkinan akan mendapatkan menit bermain lebih di Eropa.

Lalu, mana saja klub yang bisa jadi pelabuhan baru Egy? INDOSPORT coba merangkumnya ke dalam ulasan singkat berikut ini.

Gornik Zabrze

Egy Maulana Vikri mungkin bisa pindah ke klub yang lebih kecil untuk mendapatkan menit bermain reguler. Jika itu yang diambil, Egy sepertinya bisa mempertimbangkan nama klub Gornik Zabrze.

Ya, Gornik di akhir musim Liga Ekstraklasa Polandia 2018/19 selamat dari zona degradasi. Hasil itu didapat Gornik menempati urutan tiga klasemen playoffs (degradasi).

Gornik sendiri terbilang memiliki potensi memberikan menit bermain lebih kepada Egy. Terutama bila melihat penampilan perdana Egy di Lechia Gdansk, yang bisa menaklukkan Gornik dengan skor telak 0-4.