Bola Internasional

Lolos Ujian, Garuda Select Belum Kantongi Lisensi Kepelatihan dari FA Inggris

Sabtu, 25 Mei 2019 11:54 WIB
Penulis: Martini | Editor: Arum Kusuma Dewi
© mysupersoccer
Garuda Select dalam laga uji coba melawan Leicester City U-17. Copyright: © mysupersoccer
Garuda Select dalam laga uji coba melawan Leicester City U-17.

INDOSPORT.COM – Tak hanya menjalani serangkaian latihan dan uji coba menghadapi sejumlah akademi sepak bola usia muda di Inggris sejak Januari hingga Mei 2019, Garuda Select juga turut mengikuti program untuk mendapatkan lisensi kepelatihan level 1 dari The FA Inggris.

Untuk itu, Sutan Zico dan kawan-kawan selalu mempelajari modul kepelatihan dari The FA di setiap pekannya, mulai dari teori hingga praktik di lapangan. Jelang kepulangan Garuda Select ke Indonesia, para pemain juga telah mengikuti ujian untuk pengambilan lisensi tersebut.

Hanya saja hingga kini dikonfirmasi masih belum ada informasi mengenai kapan pemain Garuda Select mengantongi lisensi tersebut. Bagas Kaffa, salah satu alumni Garuda Select mengaku belum mendapatkan lisensi hingga saat ini.

“Iya (dapat lisensi), tapi belum menerima sampai hari ini,” ucapnya saat dihubungi awak media olahraga INDOSPORT.

Sementara itu pelatih pendamping Garuda Select asal Indonesia, Ilham Romadhona mengaku lisensi dapat digunakan untuk masa depan sang pemain, termasuk ketika alumni Garuda Select memutuskan untuk gantung sepatu.

“Lisensi buat bekal mereka nanti setelah tidak main sepak bola lagi,” jelas Ilham.

Dengan demikian, kebutuhan akan lisensi bagi alumni Garuda Select sejatinya tidak dalam waktu dekat, lantaran para pemain masih akan disibukkan dengan agenda kompetisi sepak bola Elite Pro Academy Liga 1 U-18 dan Timnas Indonesia U-18.