INDOSPORT.COM - Pemain Timnas Indonesia, Bagas Kaffa terciduk menyaksikan laga PSIS Semarang vs Persija Jakarta dengan seorang wanita cantik, Minggu (27/05/19).
Bagas Kaffa tidak sendirian saat menyaksikan pertandingan yang digelar di Stadion Madya Magelang itu. Kembaran Bagas, Bagus Kahfi dan sejumlah temannya ikut serta duduk di tribun untuk menyaksikan PSIS Semarang berlaga menjamu Persija Jakarta.
Satu hal yang menarik perhatian adalah seorang wanita cantik yang duduk di sebelah Bagas Kaffa. Ternyata wanita itu adalah aktris sekaligus presenter olahraga, Intan Saumadina.
Intan kemudian mengunggah momen kebersamaannya dengan Bagas Kaffa dkk ke media sosial Instagramnya. Rupanya postingan tersebut turut dikomentari oleh seorang pemain timnas, Rendy Juliansyah.
"Temen baru @bagaskaffa," tulis Rendy Singkat. Presenter cantik itu hanya tertawa saat membalas komentar tersebut, "hahahahaha".
Bagas Kaffa pun tidak mau ketinggalan untuk ikut membalas komentar Rendy Juliansyah. "Kenapa si Ren, mba Intan punya temen baru kok gak boleh? @rendyjuliansyah__" tulis Bagas.
"Cemburu nih yeeee," timpal seorang netizen menanggapi komentar Rendy Juliansyah. Terlepas dari momen unik itu, PSIS Semarang berhasil menaklukkan Persija Jakarta dengan skor 2-1 dalam laga tersebut.