Liga Indonesia

Jadi Bintang Kemenangan PSIS Semarang, Netizen Ingin Hari Nur Masuk Timnas

Senin, 27 Mei 2019 14:38 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ronald S/INDOSPORT.COM
Selebrasi Hari Nur Yulianto usai membobol gawang Persija Jakarta. Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT.COM Copyright: © Ronald S/INDOSPORT.COM
Selebrasi Hari Nur Yulianto usai membobol gawang Persija Jakarta. Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT.COM

INDOSPORT.COM – Hari Nur Yulianto menjadi pahlawan kemenangan PSIS Semarang atas Persija Jakarta dalam lanjutan pekan kedua kompetisi sepak bola Shopee Liga 1 2019 (kasta tertinggi bola Indonesia) di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/19).

Pada laga sepak bola yang dimenangi PSIS Semarang dengan skor tipis 2-1 tersebut, Hari Nur mencetak dua gol ke gawang Persija. Dua gol Hari Nur membuat Laskar Mahesa Jenar membalikkan keadaan, setelah sempat tertinggal oleh gol Ryuji Utomo pada menit ke-37.

Hari Nur hanya membutuhkan waktu dua menit untuk membawa PSIS Semarang unggul atas Persija. Kapten tim sepak bola berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu mencetak gol pada menit ke-75 dan 77.

Dua gol dalam tempo dua menit yang dicetak Hari Nur sudah cukup bagi PSIS Semarang untuk mengamankan tiga poin di kandang sendiri, sekaligus mencatatkan kemenangan perdana di kompetisi Shopee Liga 1 2019.

Tak hanya mendapat pujian dari pendukung PSIS Semarang, penampilan apik Hari Nur juga mampu menyita perhatian pecinta sepak bola Indonesia. Bahkan, banyak pecinta sepak bola nasional yang menginginkan pemain berusia 29 tahun itu masuk skuat Timnas Indonesia.

Hal tersebut bisa dilihat dari banyaknya komentar warganet yang membanjiri kolom komentar akun resmi Shopee Liga 1 2019 yang memuat foto Hari Nur.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Shopee Liga 1 (@liga1match) on

“Harusnya Timnas untuk membuktikan diri,” tulis akun @miskinkota.

“Layak Timnas,” tulis akun @dhikabudi.

OTW (on the way) Timnas nih harusnya. Jangan ngandelin yang naturalisasi mulu,” tulis akun @fahmi.arief_.

Bukan kali ini saja nama Hari Nur Yulianto dijagokan masuk skuat Timnas Indonesia senior. Semenjak musim lalu, pemain kelahiran Kendal itu sudah digadang-gadang mendapat satu tempat di skuat Garuda.

Keinginan warganet untuk melihat Hari Nur berseragam Timnas Indonesia tak lepas dari penampilan moncernya bersama PSIS Semarang. Pada kompetisi Liga 1 musim 2017 lalu, pemain yang biasa beroperasi di sayap kiri itu mampu menorehkan 10 gol dan tujuh assist dari 34 penampilan bersama Laskar Mahesa Jenar.