Liga Indonesia

Banding PSS Sleman Dikabulkan, BCS Bisa Kembali Tempati Tribun Selatan

Senin, 3 Juni 2019 20:22 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Tribun selatan Stadion Maguwoharjo diperbolehkan diisi kembali saat laga kandang PSS Sleman setelah PSSI mencabut sanksinya. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Tribun selatan Stadion Maguwoharjo diperbolehkan diisi kembali saat laga kandang PSS Sleman setelah PSSI mencabut sanksinya.

INDOSPORT.COM – Klub sepak bola Indonesia, PSS Sleman, bisa bernapas lega setelah banding yang mereka ajukan terkait hukuman pengosongan tribun selatan Stadion Maguwoharjo selama empat pertandingan dikabulkan Komisi Banding PSSI.

Melalui surat bernomor 01/KEP/KB/LIGA1/V/2019, Komite Banding  PSSI mengabulkan permohonan banding yang diajukan PSS Sleman terkait penutupan tribun selatan Stadion Maguwoharjo imbas dari kericuhan yang terjadi pada laga pembuka Shopee Liga 1 2019.

Dalam surat tersebut disampaikan bahwa Panitia Pelaksana (Panpel) PSS Sleman dihukum penutupan sebagian stadion pada tribun selatan dengan masa percobaan selama enam bulan.

Apabila dalam masa percobaan tersebut kembali terjadi pelanggaran, maka hukuman penutupan sebagian stadion pada tribun selatan akan diberlakukan sampai akhir musim kompetisi tahun 2019/20.

Dengan dikabulkannya banding yang diajukan PSS Sleman, maka tribun selatan akan kembali dibuka untuk laga kandang Laskar Sembada berikutnya. Tribun yang biasa ditempati oleh kelompok suporter fanatik Brigata Curva Sud (BCS) itu akan kembali dibuka ketika PSS Sleman menjamu Bhayangkara FC pada pertandingan pekan kelima.

CEO PSS Sleman Viola Kurniawati pun menyambut baik keputusan Komding PSSI. Menurutnya, keputusan tersebut adalah momentum bagi PSS Sleman dan semua pendukungnya untuk menjadi lebih baik lagi.

“Keputusan Komite Banding PSSI merupakan momentum untuk membuktikan bahwa kita bisa menjadi lebih baik. Mari kita penuhi kembali Stadion Maguwoharjo dan mendukung Super Elja dengan tertib,” ujar Viola dikutip dari laman resmi PSS Sleman.

Sebelumnya, PSS Sleman dihukum Komisi Disiplin PSSI berupa denda Rp 200 juta dan penutupan tribun selatan Stadion Maguwoharjo selama empat pertandingan akibat kericuhan yang terjadi pada laga pembuka Shopee Liga 1 2019 kontra Arema FC, Mei lalu.