Liga Indonesia

4 Pemain Asing Afrika dengan Harga Bombastis di Liga 1 2019, Striker Persib Termahal!

Kamis, 13 Juni 2019 21:52 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Arum Kusuma Dewi
© ayobandung.com/Irfan Alfaritsi
4 pemain asing Afrika dengan harga bombastis di Liga 1 2019, striker Persib termahal. Copyright: © ayobandung.com/Irfan Alfaritsi
4 pemain asing Afrika dengan harga bombastis di Liga 1 2019, striker Persib termahal.

INDOSPORT.COM - Terdapat empat pemain sepak bola asing asal benua hitam, yaitu Afrika dengan harga begitu bombastis pada kompetisi Liga 1 2019 dan siapa saja kira-kira sang legiun yang dimaksud?

Legiun asing di kompetisi teratas sepak bola Indonesia sudah tak asing lagi. Sebab mereka banyak malang melintang di Tanah Air karena kemampuannya yang dinilai melebihi para pemain lokal.

Liga 1 2019 sendiri menetapkan regulasi legiun asing maksimal empat slot. Tiga legiun asing non-Asia sedangkan satu lagi bisa dihuni oleh para penggawa dari benua Asia untuk dimainkan dalam pertandingan.

Pemain asing datang dari berbagai benua seperti Eropa, Amerika Latin, Oceania, hingga Afrika. Untuk benua terakhir, tim-tim Liga 1 2019 tak ragu untuk mengontraknya karena memang dinilai apik.

© Pinterest
Peta benua Afrika Copyright: PinterestPeta benua Afrika.

Namun perlu diketahui setiap pemain pasti memiliki harga tersendiri dari yang rendah hingga mencapai nilai yang begitu bombastis.

Maka dari itu kali ini mari coba ditelisik siapa saja pemain Afrika termahal di Liga 1 2019 berdasarkan data yang disajikan Transferkmarkt.

1. Amido Balde (Guinea-Bissauan)

© Fitra Herdian/INDOSPORT
Amido Balde ikut berlatih di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo Sabtu (18/5/19). Foto: Fitra Herdian/INDOSPORT Copyright: Fitra Herdian/INDOSPORTAmido Balde ikut berlatih di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo Sabtu (18/5/19). Foto: Fitra Herdian/INDOSPORT.

Pemain asing asal Afrika dengan harga bombastis pertama ialah Amido Balde. Pemain Persebaya Surabaya asal Guinea-Bissauan ini memiliki harga hingga Rp5,56 miliar (315 ribu poundsterling) per 1 Mei 2019.

2. Mawouna Amevor (Togo)

© Dean Mouhtaropoulos/Getty Images/Eli Suhaeli/INDOSPORT
Bek anyar Persela Lamongan, Mawouna Amevor. Copyright: Dean Mouhtaropoulos/Getty Images/Eli Suhaeli/INDOSPORTBek anyar Persela Lamongan, Mawouna Amevor.

Kedua ada pemain asing asal Togo milik Persela Lamongan, yakni Mawouna Amevor yang memiliki harga bombastis. Amevor dihargai sekitar Rp5,6 miliar (315 ribu poundsterling) per 21 Februari 2019.

3. Makan Konate (Mali)

© Herry Ibrahim/Indosport.com
Selebrasi Makan Konate (Arema FC) usai menjebol gawang Bhayangkara FC. Copyright: Herry Ibrahim/Indosport.comSelebrasi Makan Konate (Arema FC) usai menjebol gawang Bhayangkara FC.

Selanjutnya pemain asal Afrika dengan harga bombastis di Liga 1 2019 ialah Makan Konate. Pemain asal Mali milik Arema FC ini dihargai senilai Rp7,1 miliar (405 ribu pundsterling) per 1 Mei 2019.

4. Ezechiel N'Douassel (Chad)

Pemain Persib, Ezechiel.

Terakhir ada striker milik Persib Bandung asal Chad, Ezechiel N'Douassel. Pemain dari benua Afrika ini dihargai sekitar Rp8,8 miliar (495 ribu pundsterling) per 22 Desember 2018.

Dengan data tersebut memperlihatkan kalau striker milik Persib Ezechiel N'Douassel menjadi pemain asing Afrika termahal di Liga 1 2019.