Bola Internasional

Persiapan SEA Games, Vietnam U-23 Berencana Uji Coba dengan Nigeria

Sabtu, 15 Juni 2019 14:43 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Selebrasi pemain Nigeria saat melawan Islandia di Piala Dunia 2018. Copyright: © Getty Images
Selebrasi pemain Nigeria saat melawan Islandia di Piala Dunia 2018.

INDOSPORT.COM - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) tengah mengupayakan pertandingan uji coba melawan Nigeria. Gagasan ini muncul setelah Le Khank Hai selaku Ketum VFF mengadakan pertemuan dengan Duta Besar Nigeria untuk Vietnam, Francis Efeduma.

Kabar tersebut disambut bahagia oleh masyarakat negeri Paman Ho. Tidak sedikit dari mereka yang ingin melihat pasukan Park Hang-seo berjibaku dengan tim peserta Piala Dunia 2018.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) VFF, Le Hoai Anh, pun membenarkan rencana uji coba melawan Nigeria akan terjadi. Namun, pertandingan dalam rangka mempererat hubungan internasional kedua negara itu akan mempertemukan tim U-23.

Pertandingan tersebut akan dihelar pada September mendatang. Bagi VFF, laga nanti akan dimanfaatkan Timnas Vietnam U-23 untuk memantapkan tim sebelum menghadapi SEA Games 2019.

"Pada bulan September, Vietnam akan memiliki pertandingan persahabatan, Nigeria tidak berbohong dalam rencana," kata Le Hoai Anh, dikutip dari Bongda.vn.

"Atas undangan Duta Besar Nigeria, guna memperkuat persahabatan kedua negara, kami akan mempertandingkan antara tim U-23 dari kedua negara," lanjutnya.

"Vietnam U-23 masih dalam proses mempersiapkan SEA Games dan Nigeria U-23 akan menjadi pesaing yang kuat. Sehingga kami dapat melihat kekuatan dan keterbatasan untuk membuatnya tepat waktu," tutup Le Hoai Anh.

SEA Games 2019 sendiri akan bergulir pada 30 November-11 Desember 2019. Pada edisi sebelumnya, Vietnam gagal lolos dari fase grup setelah gagal bersaing dengan Indonesia dan Thailand.