Liga Indonesia

Keren! Rendy Juliansyah Cetak Gol Langka Untuk Timnas Indonesia U-19 di Laga Uji Coba

Selasa, 23 Juli 2019 02:32 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Juni Adi
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Rendy Juliasyah sempat melakukan aksi keren ketika mencetak gol ke gawang Persekabpas, Senin (22/07/19).z Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Rendy Juliasyah sempat melakukan aksi keren ketika mencetak gol ke gawang Persekabpas, Senin (22/07/19).z

INDOSPORT.COM - Timnas U-19 kini baru saja mengikuti laga uji coba melawan tim sepak bola kasta tiga, Persekabpas Pasuruan, Senin (22/07/19). Siapa sangka ada aksi keren salah satu pemain Garuda Muda ketika mencetak gol.

Hal ini berhasil diabadikan dalam bentuk video singkat melalui akun Instagram @indofootballhd. Video itu menampilkan aksi epik striker Timnas U-19, Rendy Juliansyah.

Jika biasanya ketika mencetak gol lebih mengutamakan tendangan dan sundulan maka apa yang telah dilakukan Rendy justru berbeda. Pemain berusia 16 tahun ini justru berhasil memasukan bola dengan dadanya.

Gol ini sendiri berhasil tercipta usai Rendy memanfaatkan umpan lambung dari Bagus Kahfi pada menit ke-45. Rendy yang sudah berada di depan gawang nampak secara spontanmenggunakan dadanya untuk memasukan bola. Tak ayal aksinya ini terlihat cukup unik.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh INDOFOOTBALLHD (@indofootballhd) pada

Gol unik yang dicetak Rendy menjadi penutup laga uji coba skuat Fakhri Husaini ini. Pasalnya Timnas U-19 telah lebih dulu mencetak tiga gol sejak berlangsungnya babak pertama.

Keunggulan Timnas U-19 berawal dari aksi Sutan Zico yang berhasil mencetak brace di menit ke-15 dan 17. Pada menit ke-35 Mochamad Supriyadi kembali menambah skor untuk Timnas U-19. Terakhir aksi heroik Rendy mencetak gol dengan dadanya membuat kedudukan berakhir 4-0.

Hasil ini pun menjadi penilaian yang bagus bagi pelatih Fachri untuk persiapan para Garuda Muda jelang Piala AFF U-18 yang diselenggarakan di Vietnam, 4-18 Agustus mendatang.