Liga Inggris

Ogah Khianati Chelsea, Kante Akui Sempat Tergoda Tawaran Paris Saint-Germain

Sabtu, 3 Agustus 2019 19:49 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images
NGolo Kante yang selalu tersenyum. Copyright: © Getty Images
NGolo Kante yang selalu tersenyum.

INDOSPORT.COM – Gelandang andalan Chelsea, N’Golo Kante tidak menampik bahwa minat Paris Saint-Germain membuatnya tergoda untuk hengkang dari Chelsea. Namun, dia menegaskan sudah bahagia di Stamford Bridge.

Beberapa musim terakhir, pesona N’Golo Kante menarik sejumlah klub papan atas untuk meminangnya. Pemain berkebangsaan Prancis ini membantu Chelsea meraih gelar Liga Primer Inggris, Piala FA, Piala Liga Inggris dan terakhir Liga Europa.

Salah satu klub yang serius mengincarnya adalah Paris Saint-Germain. Jawara Ligue 1 Prancis itu bahkan rela menebusnya nyaris 90 juta pounds atau setara Rp1,6 triliun. Menanggapi ketertarikan PSG, juara Piala Dunia 2018 bersama Prancis itu mengaku merasa tersanjung.

“Sangat menyenangkan diminati klub-klub besar,” kata Kante dilansir dari Football London.

© Shaun Botterill/Getty Images
NGolo Kante saat memberikan gelar juara Liga Primer Inggris untuk Chelsea di musim 2016/17. Copyright: Shaun Botterill/Getty ImagesNGolo Kante saat memberikan gelar juara Liga Primer Inggris untuk Chelsea di musim 2016/17.

“Jika ada pelatih hebat yang menginginkan Anda dalam rencana mereka, untuk mencapai prestasi hebat dengan klub mereka, ini jadi kesempatan yang bagus.”

“Akan tetapi, saya merasa bahagia di Chelsea. Saya ingin bermain untuk musim berikutnya di sini. Saya bisa memberikan penampilan berbeda di musim depan, dan saya senang dengan pilihan saya ini.”

Kante sendiri baru saja kembali bergabung dengan The Blues setelah berjuang mengatasi cedera lutut sepanjang musim panas lalu. Dia bahkan terpaksa tinggal di London, ketika timnya bertolak ke Jepang untuk rangkaian tur pramusim.

Gelandang 28 tahun itu juga turut bersama skuat utama besutan Frank Lampard ke Jerman untuk menghadapi Monchengladbach sebagai penutup tur pramusim pada hari Sabtu (03/08/19) malam WIB.

Belum dipastikan apakah Kante akan memulai di laga tersebut, namun Lampard berharap sang pemain siap mengawali Liga Primer Inggris 2019/20 dengan Chelsea menghadapi Manchester United, 11 Agustus mendatang.

Belakangan, Kante baru saja menolak ajakan menggelapkan pajak senilai 6,7 juta poundsterling (Rp123 miliar) dari penghasilannya sebesar 870 ribu poundsterling (Rp16 miliar) setelah memperpanjang kontraknya dengan Chelsea.