Bola Internasional

Top Skor Sementara Piala AFF U-15 2019: Bintang Timnas Indonesia Bayangi Timor Leste

Minggu, 4 Agustus 2019 21:10 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Arum Kusuma Dewi
© pssi.org
Aksi selebrasi pemain Timnas Indonesia U-15. Copyright: © pssi.org
Aksi selebrasi pemain Timnas Indonesia U-15.

INDOSPORT.COM - Top skor sementara Piala AFF U-15 2019 membuat bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan membayangi pemain Timor Leste, Minggu (04/08/19).

Pasalnya, ketajaman Marselino pada ajang kali ini berkat didikan kepala pelatih Bima Sakti Tukiman. Racikan Bima Sakti membuat Marselino sukses mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Sejauh ini striker Timnas Indonesia itu sudah membuat lima gol dari lima pertandingan yang sudah dijalani. Setiap laga, Marselino selalu mencetak satu gol.

Jumlah tersebut membuat posisi Marselino merangsek naik ke urutan kedua dan membayangi pemain Timor Leste U-15 Paulo Domingos Freitas di urutan teratas.

Pasalnya Freitas sudah membuat tujuh gol dalam lima laga yang dijalaninya. Diprediksi Marselino bisa melewati catatan tersebut mengingat Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal.

© pssi.org
Pemain Mochamad Faizal Shaifullah (kiri) berpelukan dengan Marselino Ferdinan (kanan) kala merayakan gol Timnas Indonesia U-15 di Piala AFF U-15 2019. Copyright: pssi.orgPemain Mochamad Faizal Shaifullah (kiri) berpelukan dengan Marselino Ferdinan (kanan) kala merayakan gol Timnas Indonesia U-15 di Piala AFF U-15 2019.

Sedangkan Timor Leste U-15 gagal melaju ke babak berikutnya usai kandas 0-1 dari Vietnam U-15 di laga terakhir. Tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Marselino.

Selain itu striker Timnas Indonesia itu juga dibuntuti oleh dua pemain lainnya, yakni Alexandro Kefi (Timor Leste) dan Cai Van Quy (Vietnam) dalam daftar top skor.

Daftar Top Skor Piala AFF U-15 2019:

No. Pemain Tim Gol
1. Paulo Domingos Freitas Timor Leste U-15 7
2. Marselino Ferdinan Indonesia U-15 5
3. Alexandro Kefi Timor Leste U-15 4
4. Cai Van Quy Vietnam U-15 4
5. Mochamad Faizal Shaifullah Indonesia U-15 2
6. Thipphachan Khambai One Laos U-15 2
7. Muhammad Harry Danish Mohd Haizon Malaysia U-15 2
8. Kakana Khamyok Thailand U-15 2
9. Minhart Kadeeroj Thailand U-15 2

*Per 4 Agustus 2019.